Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terusir dari Liga Champions, Real Madrid Masih Tak Becus Taklukkan Chelsea

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Kamis, 6 Mei 2021 | 08:30 WIB
Real Madrid masih tercatat tak becus menaklukkan Chelsea setelah harus terusir dari ajang Liga Champions.
TWITTER.COM/TGOALPOST
Real Madrid masih tercatat tak becus menaklukkan Chelsea setelah harus terusir dari ajang Liga Champions.

BOLASPORT.COM - Real Madrid masih tercatat tak becus menaklukkan Chelsea setelah harus terusir dari ajang Liga Champions.

Real Madrid bertandang ke markas Chelsea dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions 2020-2021, Rabu (5/5/2021) waktu setempat.

Bertanding di Stadion Stamford Bridge, Real Madrid tumbang dari Chelsea dengan skor akhir 0-2.

Real Madrid sudah kebobolan pada babak pertama, tepatnya menit ke-28, lewat gol sundulan Timo Werner.

Berawal dari sepakan chip Kai Havertz, bola melewati kiper Thibaut Courtois dan membentur mistar gawang Real Madrid.

Baca Juga: Setelah Menghindar, Pemilik Manchester United Akhirnya Minta Maaf

Timo Werner kemudian berlari dan dengan tenang menanduk bola muntah ke gawang yang sudah kosong.

Menjelang 5 menit sebelum laga berakhir, Real Madrid yang tengah mengejar ketertinggalan justru kembali kemasukan gol.

Mason Mount menjadi aktor utama di balik gol kedua Chelsea ke gawang Real Madrid.

Gol Mason Mount bermula dari aksi Christian Pulisic yang menyisir sisi kiri pertahanan Real Madrid.

Pulisic lalu melepaskan umpan mendatar ke dalam kotak penalti yang bisa diteruskan Mount menjadi gol.

Alhasil, skor 2-0 untuk keunggulan Chelsea bertahan hingga wasit Daniele Orsato meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Dengan hasil ini, Real Madrid harus terusir dari ajang Liga Champions 2020-2021.

Baca Juga: Yanto Basna Dicoret, Shin Tae-yong Panggil 5 Nama Baru ke TC Timnas Indonesia

Los Blancos kalah dengan skor agregat 1-3 setelah pada pertemuan pertama hanya mampu bermain imbang 1-1 atas Chelsea.

Kekalahan dari Chelsea kali ini pun memperpanjang catatan minor Real Madrid kala bertemu klub asal kota London tersebut.

Dilansir BolaSport.com dari ESPN, Real Madrid masih tercatat tak becus menaklukkan Chelsea.

Real Madrid dan Chelsea total telah berhadapan sebanyak 5 kali di semua kompetisi.

Rinciannya adalah Real Madrid hanya mampu meraih 2 hasil imbang dan 3 kali menelan kekalahan.

Baca Juga: Legenda Arsenal Ingatkan Bos Spotify soal Pengambilalihan Klub Bisa Makan Banyak Waktu

Dari ke-5 pertemuan tersebut, Real Madrid kebobolan sebanyak 7 kali dan memasukkan 3 gol.

Chelsea kini menjadi tim yang paling banyak dihadapi Real Madrid tanpa kekalahan dalam sejarah klub.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Transfermarkt
REKOMENDASI HARI INI

BYON Combat Showbiz Vol.4 akan Jadi Saksi Rivalitas Indonesia dan Malaysia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X