BOLASPORT.COM - Juara kelas welter UFC, Kamaru Usman, siap memberi pelajaran kepada youtuber, Jake Paul, menyusul ejekan yang terjadi di media sosial.
Perang mulut antara Kamaru Usman dan Jake Paul.
Perseteruan Kamaru Usman dan Jake Paul berawal dari aksi The Nigerian Nightmare membela koleganya di UFC, Daniel Cormier.
Daniel Cormier dan Jake Paul terlibat adu mulut di tengah-tengah UFC 261, panggung terkini Kamaru Usman dalam mempertahankan gelarnya.
Baca Juga: Ingin ke Kelas Welter, Conor McGregor Kena Semprot Petarung Paling Dibenci di UFC
Sekadar informasi, Paul sedang menjadi musuh bersama di jagat MMA karena getol menantang petarung seni bela diri campuran untuk... bertinju.
Paul berada di atas angin setelah meraih kemenangan KO atas mantan juara Bellator MMA dan One Championship, Ben Askren, pada April lalu.
Kemenangan Paul atas Askren tersebut membuat komunitas MMA gerah. Tuduhan soal laga yang sudah diatur pun bermunculan.
Cormier menjadi salah satu pihak yang kontra dengan Paul. Mantan juara kelas berat dan berat ringan UFC itu menantang Paul untuk bertanding MMA.
Baca Juga: Kamaru Usman Dapat Rp 21 Miliar Untuk KO Jorge Masvidal pada UFC 261
Paul tidak setuju. The Problem Child menantang Cormier—yang sudah pensiun dan lebih mahir dalam gulat seperti halnya Askren—untuk bertinju.
Usman kemudian turun tangan dan mengaku bersedia untuk menggantikan Cormier berduel dengan Paul.
Sejak saat itu Usman dan Paul berbalas sindiran.
Usman menyindir Paul sebaiknya fokus dengan dunia hiburan. Di sisi lain, Paul mengejek Usman karena menarik kembali tantangannya.
Baca Juga: Kamaru Usman Dapat Rp 21 Miliar Untuk KO Jorge Masvidal pada UFC 261
Paul kembali membalas ejekan Usman soal masa lalunya sebagai aktor cilik Disney dengan mengunggah foto Usman bersama putrinya dan Mickey Mouse.
"Jadi mari kita luruskan: 1. Usman menantang saya; 2. Saya dengan segera menerimanya dan akan memberinya bayaran terbesar sepanjang karier; 3. Usman mundur karena saya 'bocah Disney'; 4. Usman pergi ke Disney World," tulis Paul.
Unggahan Paul ini mendapat respons dari Usman. Petarung berdarah Nigeria tersebut memberikan jawaban tegas kepada Paul.
"Saya mengerti Anda pikir ini cuma permainan dan Anda mungkin tidak sadar inilah cara orang-orang sungguh terluka," tulis Usman di Twitter.
"Saya tidak bermain-main dengan pertarungan dan saya bisa mengubah hidup Anda dengan cara yang paling buruk," sambung Usman.
Baca Juga: Satu Circle dengan Khabib Nurmagomedov dan Kamaru Usman, Ini Kesan Si Ninja UFC
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar