BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, selalu kehilangan wibawa saat ia harus berhadapan dengan Thomas Tuchel.
Contoh terbaru terjadi saat Real Madrid berhadapan dengan Chelsea di semifinal Liga Champions musim 2020-2021.
Dalam dua leg yang digelar, Real Madrid harus menanggung hasil imbang 1-1 dan kekalahan 0-2.
Chelsea merupakan klub ketiga Thomas Tuchel yang gagal ditaklukkan oleh Zinedine Zidane.
Kesialan Zidane sudah dimulai saat Tuchel masih melatih klub Bundesliga, Borussia Dortmund.
Baca Juga: Terusir dari Liga Champions, Real Madrid Masih Tak Becus Taklukkan Chelsea
Kedua klub saat itu bertemu di fase grup Liga Champions musim 2016-2017.
Hasilnya, dua pertemuan tersebut melahirkan hasil imbang 2-2.
Selanjutnya, Zidane bersama Real Madrid kembali dipertemukan dengan Tuchel kala ia menukangi Paris Saint-Germain.
Lagi-lagi, pertemuan Zidane dan Tuchel terjadi saat kompetisi baru memasuki fase grup.
Baca Juga: Eden Hazard Bikin Real Madrid Buang-buang Waktu dan Buang-buang Duit
Real Madrid berada di dalam satu grup dengan Liga Champions pada musim 2019-2020.
Pertemuan pertama berakhir dengan kemenangan 3-0, sementara pertandingan kedua menghasilkan skor 2-2.
Tuchel lolos dari tantangan menghadapi Real Madrid tanpa kekalahan lagi.
Kini saat bersama Chelsea, Tuchel kembali menorehkan rekor spesial.
Baca Juga: Chelsea Gebuk Real Madrid, Mason Mount Jadi Penerus Wayne Rooney
Kali ini, Tuchel akhirnya bertemu dengan Zidane pada fase gugur Liga Champions.
Tuchel berhasil membawa lolos Chelsea setelah mengalahkan Real Madrid dengan agregat 3-1.
Dilansir BolaSport.com dari Squawka, Tuchel menjadi satu-satunya pelatih yang gagal dikalahkan Zidane dalam lebih dari lima pertemuan.
Baca Juga: Desailly: Gara-gara Satu Hal, Pogba Lebih Baik Tinggalkan Manchester United
Setelah prestasi ini, Tuchel tinggal memiliki satu tugas final untuk membawa Chelsea menjuarai Liga Champions musim ini.
Tuchel jelas pantang kalah dua kali di final setelah musim lalu gagal bersama PSG.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Squawka.com |
Komentar