BOLASPORT.COM - Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, tak masalah sering tidak diperhitungkan sebagai kandidat kuat juara MotoGP.
Alex Rins seharusnya menjadi salah satu pembalap yang diwaspadai mengingat kemampuannya untuk bersaing di posisi depan.
Sejak menyelesaikan musim debutnya pada 2017, Alex Rins telah membuktikan bahwa dia pantas menjadi ujung tombak Suzuki dalam kejuaraan.
Total tiga kemenangan telah dicetak Alex Rins dengan kemenangan terakhir terjadi pada balapan MotoGP Aragon musim lalu.
Baca Juga: MotoGP Spanyol 2021 - Misi Joan Mir Invasi Podium Lagi
Sayangnya, Alex Rins kerap terlewat dari radar kandidat juara MotoGP.
Kesuksesan rekan setimnya, Joan Mir, menyabet gelar juara MotoGP pertama bagi Suzuki makin membuat Rins tenggelam.
Padahal, prestasi Rins musim lalu tidak buruk-buruk amat.
Musim lalu Rins menutup kejuaraan di urutan ketiga dengan koleksi 139 poin, tertinggal 32 poin dari rekan setimnya.
Baca Juga: Efek Joan Mir, Alex Rins Termotivasi Jadi Juara Dunia MotoGP 2021
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar