BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menyempatkan diri untuk melihat jalannya program TC timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, pada Sabtu (8/5/2021).
Kunjungan Iriawan tersebut dilakukan ketika program TC sudah berjalan kurang lebih satu pekan.
Seperti yang diketahui, TC timnas Indonesia dimulai sejak tanggal 2 Mei lalu.
Lebih lanjut, Iriawan pun mengungkakan maksud kedatangannya.
Pria yang sering disapa Iwan Bule ini mengaku ingin memberikan semangat dan motivasi kepada pemain.
Baca Juga: Menang TKO, Canelo Alvarez Rebut Gelar Kelas Super Menengah WBO
"Saya datang untuk melihat latihan timnas Indonesia," kata Iriawan dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
"Karena ingin memotivasi dan memberikan semangat kepada pemain secara langsung," ujarnya.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Serang Conor McGregor Lewat Sindiran di Media Sosial
Setelah melihat langsung kondisi pemain, Iriawan menjelaskan bahwa tak ada kendala yang terjadi selama TC berjalan.
Bahkan Iriawan juga menyebutkan para pemain telah siap untuk berlaga.
Baca Juga: Pengakuan Alex Marquez yang Juga Sempat Diganggu Masalah Arm Pump
Tepatnya adalah tampil di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.
"Pemain saat ini dalam kondisi siap untuk menghadapi pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022," ucap Iriawan.
Sementara itu, jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 sendiri bakal terlaksana pada bulan Juni mendatang.
Baca Juga: Bantai Crystal Palace 5-3, Denis Wise Puji Para Pemain Garuda Select
Bertanding di UEA, timnas Indonesia dihadapkan dengan tiga lawan.
Pertama melawan Thailand, kemudian menghadapi Vietnam dan terakhir berduel dengan sang tuan rumah UEA.
"Mereka harus berjuang keras, disiplin, fous demi performa yang maksimal nantinya," tutur Iriawan.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar