BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo rutin menyentuh bola cuma satu kali dalam 25 menit, top scorer ke-4 sepanjang masa Juventus memberikan kritik.
Cristiano Ronaldo tampil buruk ketika membela Juventus melawan AC Milan dalam laga pekan ke-35 Liga Italia di Stadion Allianz, Minggu (9/5/2021) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Performa melempem Ronaldo membuat Juventus tumbang tiga gol tanpa balas.
Gol-gol I Rossoneri dibukukan oleh Brahim Diaz (menit ke-46), Ante Rebic (78'), dan Fikayo Tomori (82').
Baca Juga: Tubruk Cristiano Ronaldo Sampai Terbang Penyebab Fikayo Tomori Dipermanenkan AC Milan
Kekalahan ini membuat Juventus tercecer di posisi kelima klasemen Serie A dengan 69 poin.
Adapun AC Milan bertengger di urutan ketiga lewat torehan 72 angka.
Top scorer ke-4 sepanjang masa Juventus dengan koleksi 171 gol, David Trezeguet, menyampaikan pandangan terkait hasil minor yang ditelan I Bianconeri.
"Kekalahan yang besar," kata David Trezeguet seperti dilansir BolaSport.com dari Football Italia.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | football-italia.net, Transfermarkt.com |
Komentar