Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cedera Lutut, Zlatan Ibrahimovic Absen Bela AC Milan di Dua Laga

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 12 Mei 2021 | 02:00 WIB
Zlatan Ibrahimovic mengalami cedera pasca-laga Juventus kontra AC Milan.
TWITTER.COM/FOOTBALLTIME___
Zlatan Ibrahimovic mengalami cedera pasca-laga Juventus kontra AC Milan.

BOLASPORT.COM - Zlatan Ibrahimovic dipastikan absen membela AC Milan sebanyak dua laga akibat mengalami cedera lutut.

AC Milan baru saja mengkokohkan diri di urutan ketiga klasemen sementara Liga Italia 2020-2021.

Tak tanggung-tanggung lawan yang baru saja dilucuti habis oleh AC Milan adalah juara bertahan, Juventus.

Tiga gol yang dicetak Brahim Diaz, Ante Rebic, dan Fikayo Tomori menghadirkan kemenangan yang krusial bagi I Rossoneri dalam upaya mereka untuk lolos ke Liga Champions.

Baca Juga: Dibuang Man United, Gelandang Ini Jadi Pemain Terbaik Liga Inggris Pilihan Bruno Fernandes

Namun, kemenangan fantastis AC Milan atas Juventus pada laga pekan ke-35 Liga Italia harus memakan korban.

Dalam kemenangan 3-0 AC Milan atas Juventus yang diraih di Stadion Allianz, Minggu (9/5/2021) atau Senin dini hari WIB, Zlatan Ibrahimovic menjadi tumbal.

Zlatan Ibrahimovic harus meninggalkan lapangan lebih cepat akibat mengalami cedera.

Meski sempat bertahan, penyerang gaek asal Swedia tersebut akhirnya ditarik keluar dan digantikan oleh Ante Rebic.

Baca Juga: Mangkir Latihan Usai Juventus Digasak AC Milan, Ronaldo Malah Datangi Pabrik Ferrari dan Beli Mobil Baru

Laporan dari media menyebutkan bahwa Ibrahimovic mengalami cedera lutut.

Akibat dari cedera lutut tersebut, Ibrahimovic disinyalir tidak akan menemani Gianluigi Donnarumma cs hingga akhir musim.

Zlatan Ibrahimovic mengalami cedera dalam laga Juventus vs AC Milan, 9 Mei 2021.
TWITTER.COM/FBNEWS_OFFICIAL
Zlatan Ibrahimovic mengalami cedera dalam laga Juventus vs AC Milan, 9 Mei 2021.

Padahal Milan masih memiliki tiga pertandingan tersisa untuk bisa mengamankan posisi di empat besar.

Pasukan Stefano Pioli bakal menghadapi Torino, Cagliari, dan Atalanta pada laga tersisa di Liga Italia.

Baca Juga: Pujian Top Scorer Sepanjang Masa Liga Inggris untuk Wonderkid Man United

Stefano Pioli telah mengonfirmasi bahwa Ibrahimovic tidak akan tersedia dalam dua laga Milan.

Penyerang berusia 39 tahun tersebut bakal absen membela Milan melawan Torino dan Cagliari.

Namun, Pioli tetap optimistis Ibrahimovic segera pulih minggu depan.

"Satu-satunya berita buruk adalah cederanya," kata Pioli," dikutip BolaSport.com dari Football Italia.

Baca Juga: Tubruk Cristiano Ronaldo Sampai Terbang Penyebab Fikayo Tomori Dipermanenkan AC Milan

"Dia sedikit mengalami keseleo pada bagian lutut."

"Dia tidak akan tersedia melawan Torino dan Cagliari."

"Mari kita lihat bagaimana perkembangannya minggu depan," ujar Pioli menambahkan.

Bomber AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, diusir wasit dalam laga melawan Parma di Stadion Ennio Tardini pada pekan ke-30 Liga Italia, Sabtu (10/4/2021).
TWITTER.COM/HAZARDJNR9
Bomber AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, diusir wasit dalam laga melawan Parma di Stadion Ennio Tardini pada pekan ke-30 Liga Italia, Sabtu (10/4/2021).

Cedera yang dialami Ibrahimovic membuatnya melewatkan 17 pertandingan di berbagai ajang musim ini.

Baca Juga: Timo Werner Dikritik Sebagai Pemain Malas, Eks Bek Chelsea Pasang Badan

Padahal tenaganya begitu dibutuhkan Milan meski usianya bakal menginjak kepala empat.

Senjata utama Ibrahimovic adalah ketajamannya di lini depan.

Musim ini, eks bomber Juventus dan Barcelona itu telah menorehkan 15 gol dari 19 penampilannya di Liga Italia.

Secara total, Ibrahimovic telah menyumbang 17 gol dengan tampil sebanyak 27 kali di semua lintas kompetisi musim ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : football-italia.net
REKOMENDASI HARI INI

Hasil dan Klasemen Liga Italia - Inter Milan Cuma 6 Jam Nangkring di Pucuk, Singgasana Bisa Digilir 4 Tim

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
36
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X