Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Segera Putuskan 28 Pemain yang Dibawa ke UEA

By Abdul Rohman - Rabu, 12 Mei 2021 | 00:33 WIB
Latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (11/5/2021).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (11/5/2021).

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, segera membuat keputusan mengenai jumlah pemain yang dibawa ke Uni Emirat Arab (UEA).

Total 28 pemain akan diboyong ke UAE dalam rangka menghadapi laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G yang berpusat di Uni Emirat Arab (UEA) pada Juni 2021.

Tiga laga sisa timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G melawan Thailand (3 Juni), Vietnam (7 Juni), dan UEA (11 Juni).

Sebelum melakoni tiga laga tersebut, timnas Indonesia diagendakan menjalani partai uji coba di UEA menghadapi Afghanistan (25 Mei) dan Oman (29 Mei).

Baca Juga: Hasil Undian Wakil Indonesia pada Singapore Open 2021 - Penentuan Hafiz/Gloria ke Olimpiade Tokyo

Skuad Garuda direncanakan bertolak ke UEA pada 17 Mei mendatang.

"Jadi untuk keputusan 28 pemain itu (yang dibawa ke UEA) malam ini akan diputuskan," ujar Shin Tae-yong.

"Setelah meeting dengan (jajaran) pelatih semuanya," sambung pelatih asal Korea Selatan tersebut kepada awak media, Selasa (11/5/2021).

Baca Juga: MotoGP Prancis 2021 - Rossi: Saya Ingin Lebih Kuat, Memperbaiki Posisi, dan Cepat


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X