BOLASPORT.COM - Wonderkid Manchester United, Mason Greenwood, kian gacor usai membobol gawang Leicester City yang membuatnya sejajar dengan Zlatan Ibrahimovic.
Mason Greenwood menyumbangkan satu gol saat Manchester United keok 1-2 dari Leicester City pada laga pekan ke-36 Liga Inggris 2020-2021, Selasa (11/5/2021) waktu setempat.
Wonderkid berusia 19 tahun itu mencetak gol penyama kedudukan pada babak pertama, tepatnya menit ke-15.
Manchester United kebobolan lebih dulu akibat gol Luke Thomas ketika pertandingan baru berjalan 10 menit.
Mason Greenwood segera membalas gol Luke Thomas usai menerima sodoran umpan Amad Diallo di depan kotak penalti.
Baca Juga: Tak Ada Perayaan Apa pun sebelum AC Milan Pastikan Tempat di Liga Champions
Greenwood mengecoh satu pemain Leicester City sebelum melepaskan sepakan kaki kanan yang menggetarkan jala gawang kiper Kasper Schmeichel.
Namun, gol Greenwood menjadi tak berarti setelah Leicester mampu memastikan kemenangan via sundulan Caglar Soyuncu (66').
Kendati gagal mengantar timnya meraih poin, torehan ke gawang Leicester membuat Greenwood kian gacor bersama Man United.
Dilansir BolaSport.com dari Squawka, Greenwood tercatat telah membukukan 6 gol dari 6 laga terakhir bersama Manchester United di Liga Inggris.
Sebelum membobol jala Leicester, Greenwood lebih dulu mencetak gol kontra Brighton, Tottenham Hotspur, Burnley (2 gol), dan Aston Villa.
Greenwood kini total sudah mengoleksi 17 gol dari 63 penampilan di Liga Inggris.
Baca Juga: Ronald Koeman Jadi Penghalang Utama Kepindahan Sergio Aguero ke Barcelona
Catatan tersebut membuat Greenwood sejajar dengan pendahulunya, Zlatan Ibrahimovic.
Zlatan Ibrahimovic juga mendulang 17 gol bersama Manchester United selama 2 musim berkarier di Liga Inggris.
Mason Greenwood has now scored the same amount of Premier League goals for Man Utd as Zlatan Ibrahimovic (17).
The master and the apprentice. pic.twitter.com/bunNcwtxxZ
— Squawka Football (@Squawka) May 11, 2021
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Squawka |
Komentar