BOLASPORT.COM - Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, kembali mencetak rekor yang langsung membuatnya mendekati catatan legenda klub tersebut.
Manchester United boleh saja menerima kekalahan 2-4 dari Liverpool pada laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Kamis (13/5/2021).
Akan tetapi, Bruno Fernandes tetap mampu bersinar dengan caranya sendiri.
Bruno Fernandes tampil sejak menit awal dan mampu mencetak gol pada menit ke-10.
Catatan gol yang spesial mengikuti torehan Fernandes saat melakoni laga Liga Inggris ke-50 miliknya.
Baca Juga: Di Balik Kemenangan Liverpool Ada Sadio Mane Vs Juergen Klopp!
Jika ditotal, Fernandes sudah berkontribusi terhadap 44 gol dalam 50 laga pertamanya di Liga Inggris.
Torehan tersebut terbagi menjadi 26 gol dan 18 assist yang berhasil dibukukan Fernandes.
Tidak heran jika rekor kali ini menempatkan Fernandes sebagai salah satu pemain elite di Manchester United.
Dilansir BolaSport.com dari Opta, Fernandes hanya kalah dari catatan Robin van Persie dan Eric Cantona pada 50 laga pertama Liga Inggris.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | twitter.com/optajoe |
Komentar