Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thomas Tuchel Minta Chelsea Kuat Mental Hadapi Dua Babak Final Melawan Leicester City

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 15 Mei 2021 | 13:40 WIB
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel.
TWITTER.COM/EMIRATESFACUP
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel.

BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, meminta timnya siap saat bersua dengan Leicester City dua kali berturut-turut. 

Chelsea dan Leicester City akan bersua pada final Piala FA di Stadion Wembley, London, Inggris, Sabtu (15/5/2021). 

Kedua tim akan kembali bertemu pada lanjutan Liga Inggris, Selasa (18/5/2021) di Stamford Bridge. 

Kedua pertandingan tersebut sama-sama penting untuk The Blues. 

Final Piala FA merupakan kesempatan untuk Chelsea meraih trofi perdana di bawah arahan Thomas Tuchel sejak pelatih asal Jerman itu bergabung pada awal 2021. 

Adapun pertandingan Liga Inggris pada Selasa nanti akan berpengaruh ke posisi di klasemen.

Sebab, kedua tim sama-sama tengah berebut posisi di empat besar klasemen sementara dan satu tiket ke Liga Champions. 

Baca Juga: Di Balik Kesuksesan Tuchel, Legenda Chelsea Ingatkan Ada Peran Lampard

Dikutip BolaSport.com dari Sky Sports, Tuchel mengatakan timnya ingin menebus kekalahan 0-1 dari Arsenal pada awal pekan ini. 

“Persiapan kami sangat mudah. Chelsea merasa marah dengan kesempatan yang terlewatkan melawan Arsenal. Sekarang tantangan kami adalah fokus ke Piala FA,” kata Tuchel. 

Chelsea butuh penampilan terbaik melawan Leicester City. Mereka tim yang sangat kuat dan layak masuk final.”

Baca Juga: Musim 2020-2021 Belum Rampung, Guardiola Beberkan Ambisi Musim Depan

“Beberapa hari mendatang, kami juga harus bertemu mereka untuk menentukan posisi empat besar,” kata eks nakhoda Borussia Dortmund itu.

Tuchel pun menyebut kedua laga kontra Leicester City tak ubahnya dua laga final bagi Mason Mount dkk. 

“Dua pertandingan mendatang adalah final untuk Chelsea, masing-masing final Piala FA dan final untuk posisi empat besar,” tutur dia.

Baca Juga: Tak Tampil Apik di Awal Musim, Kai Havertz Ungkapkan Alasannya

“Kami kehilangan kesempatan saat melawan Arsenal untuk meraih keunggulan poin. Sekarang Chelsea harus menyikapi kekalahan itu dan menunjukkan respons di Wembley, lalu mencoba unggul lebih dulu pada hari Selasa.”  

“Memang sedikit unik karena Chelsea menghadapi tim yang sama pada dua pertandingan yang bobotnya sama-sama setara pertandingan final. Kedua pertandingan nanti akan berat, rumit, dan sulit.”

“Akan tetapi, Chelsea sudah siap,” tutur Tuchel melanjutkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Sky Sports
REKOMENDASI HARI INI

Ingin Kontrak Mo Salah Diperpanjang, Arne Slot dan Robertson Kompak Beri Tekanan ke Liverpool

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136