BOLASPORT.COM - Liverpool sukses menggusur posisi Leicester City di klasemen sementara Liga Inggris usai menghajar telak Burnley dengan skor 3-0.
Liverpool bertandang ke markas Burnley di Stadion Turf Moor dalam laga pekan ke-37 Liga Inggris 2020-2021, Rabu (19/5/2021) atau Kamis pukul 02.15 WIB.
Laga melawan Burnley begitu penting bagi Liverpool karena berpengaruh pada peluang mereka untuk tampil di Liga Champions musim depan.
Misi meraih kemenangan pun berhasil dipenuhi oleh Liverpool usai menggasak Burnley.
Pada pertandingan kali ini, Liverpool berhasil meraih kemenangan telak 3-0 atas Burnley.
Tambahan tiga angka di kandang Burnley membuat The Reds naik ke peringkat keempat, menggusur Leicester City di klasemen sementara Liga Inggris.
Liverpool berhak naik peringkat lantaran memiliki jumlah selisih gol lebih baik dari Leicester City yakni 24 gol berbanding 20 gol meski sama-sama mengoleksi 66 poin.
Baca Juga: Ruediger Berikan Tanggapan soal Sikap Tak Terpuji Daniel Amartey
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Premier League, pasukan Juergen Klopp tampil dominan dengan penguasaan bola mencapai 58,6 persen.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar