BOLASPORT.COM - Madura United resmi mendapat jasa striker naturalisasi, Silvio Escobar untuk mengarungi Liga 1 2021.
Kedatangan Silvio diumumkan lewat unggahan akun media sosial klub pada Kamis (20/5/2021) pagi.
Dia diproyeksikan sebagai suksesor Alberto Goncalves yang memilih gabung ke klub Liga 2, Persis Solo.
"Welcome back di tanah Madura, Silvio Escobar!," tulis unggahan @maduraunited.fc.
"Selamat bergabung di skuad Laskar Sape Kerrab."
View this post on Instagram
Baca Juga: Korea Utara Mundur, Vietnam Mungkin Dirugikan terkait Hasil Laga Lawan Timnas Indonesia
Madura bukan lagi daerah asing bagi striker berusia 34 tahun tersebut.
Pulau Garam menjadi debut Silvio merasakan kompetisi sepak bola Tanah Air pada 2014 silam.
Saat itu Silvio berseragam klub Persepam Madura Utama di ajang Liga Super Indonesia (LSI).
Musim 2020 lalu, striker mualaf itu bermain untuk Tira Persikabo sebanyak dua pertandingan di Liga 1 2020.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : |
Komentar