Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belum Bisa Lari, Solskjaer Indikasikan Maguire Tak Main di Final Liga Europa

By Sandi Lathunusa - Sabtu, 22 Mei 2021 | 01:00 WIB
Ole Gunnar Solskjaer mengindikasikan Harry Maguire tak main di final Liga Europa dikarenakan belum bisa berlari.
TWITTER.COM/ENGLANDEXTRA
Ole Gunnar Solskjaer mengindikasikan Harry Maguire tak main di final Liga Europa dikarenakan belum bisa berlari.

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengindikasikan Harry Maguire tak bermain pada final Liga Europa dikarenakan belum bisa berlari.

Menjelang berakhirnya kompetisi 2020-2021, kapten Manchester United, Harry Maguire, malah mendapatkan cedera ankle.

Maguire mendapatkan cedera kala melawan Aston Villa di Stadion Villa Park pada Minggu (9/5/2021) waktu setempat.

Akibat absennya Maguire, Manchester United tampil mengecewakan dalam tiga pertandingan terakhir di Liga Inggris.

Pasukan Ole Gunnar Solskjaer mengalami kekalahan dari Leicester City dan Liverpool.

Terbaru, Man United hanya mampu bermain imbang 1-1 lawan Fulham di Stadion Old Trafford pada Selasa (18/5/2021) waktu setempat.

Adapun cedera Maguire menjadi sinyal bahaya untuk Man United menjelang final Liga Europa.

Man United akan melawan Villarreal dalam partai puncak di PGE Arena Gdansk, Rabu (26/5/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Baca Juga: Mathias Pogba Desak Paul Pogba untuk Gabung dengan Barcelona

Solskjaer sempat memberi kabar positif terkait kondisi Maguire.

Solskjaer mengatakan pada awal pekan ini dirinya optimistis sang kapten Manchester United akan fit sebelum final Liga Europa.

Namun, baru-baru ini Solskjaer kembali memberikan kabar terkini Maguire.

Juru taktik asal Norwegia itu mengindikasikan Maguire tak akan pulih tepat waktu dan akan absen pada laga final tersebut.

"Maguire sudah berjalan, tapi dia masih jauh untuk bisa berlari. Jadi, jujur saja saya pikir kami tidak akan memainkannya di Gdansk," kata Solskjaer seperti dilansir BolaSport.com dari Stadium Astro.

"Saya akan memberinya waktu hingga hari Selasa malam (25/5/2021), sesi latihan terakhir, untuk melihat apakah Maguire bisa bermain."

Baca Juga: Raiola Peringatkan Barcelona soal Kemungkinan Batalnya Transfer Donnarumma

"Cedera pada ligamen membutuhkan waktu untuk pulih," tutur Solskjaer melanjutkan.

Solskjaer juga mengatakan bahwa kehadiran Maguire sangat penting untuk ruang ganti tim.

"Maguire adalah orang yang penting di ruang ganti dan sebagai pemimpin tim," ucap Solskjaer.

Baca Juga: Berita EURO 2020 - Makedonia Utara Dipimpin Veteran Treble Inter Milan sampai Lionel Messi KW

"Sebelum fans datang ke stadion, Anda dapat mendengar suara Maguire dari tribun. Dia ingin tim bermain dengan baik, dan diia mengatur rekannya."

"Maguire akan berada di ruang ganti dan memastikan semua orang akan siap untuk final Liga Europa," ujar Solskjaer menambahkan.

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Stadium Astro
REKOMENDASI HARI INI

Update Ranking BWF - Sabar/Reza Mantapkan Diri Jadi Deputi Fajar/Rian, 1 Lagi Raja Sudah Lengser

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136