BOLASPORT.COM - PSS Sleman kembali menggelar latihan tim di Lapangan Yogyakarta Independent School, Sleman, Jumat (21/5/2021).
Sebelumnya, skuad PSS Sleman mendapatkan jatah libur selama 20 hari usai berpartisipasi di Piala Menpora 2021.
Kembali menjalani latihan, kondisi Bagus Nirwanto dkk mendapatkan perhatian dari pelatih fisik PSS Sleman, Danang Suryadi.
Menurut Danang Suryadi, fisik pemain PSS Sleman dalam keadaan yang cukup bugar.
Baca Juga: Isi Hati Striker Jebolan Liga Belanda yang Tak Pernah Dipanggil ke Timnas Indonesia
Sebab, selama diliburkan, pasukan Elang Jawa tersebut tetap mendapatkan program latihan dari tim pelatih.
“Tadi latihannya masih ringan, masih adaptasi setelah lebih dari 20 hari libur di rumah. Meskipun libur mereka tetap menjalankan program dari kami," kata Danang Suryadi.
“Saya pikir hampir semua pemain kondisinya cukup baik karena kita lihat dari denyut nadinya masih dalam tahap normal dan lumayan."
Baca Juga: Usai RANS Cilegon FC, Kini Presiden Dewa United Tertarik Ambil Alih Persikab Kabupaten Bandung?
"Tandanya mereka memang menjalankan program kami di rumah,” sambung
Danang Suryadi.
Dikatakan Danang Suryadi, untuk latihan kali ini masih berjalan dengan intensitas ringan.
“Materi latihan hari ini ada aerobik endurance, jogging 20 menit, technical with the ball intervalnya," ujarnya.
Baca Juga: Spain Masters 2021 - Usai Singkirkan Penakluk Jonatan, Shesar Waspadai Perang Saudara dengan Chico
Setelah itu masih jogging 20 menit lagi. Jadi, masih dalam daya tahan level ringan untuk di hari pertama ini.
Danang Suryadi menambahkan, pada pekan depan, skuad PSS Sleman baru akan meningkatkan tensi latihan.
"Kemungkinan baru di minggu depan kami akan naikkan intensitas,” tutur
Danang Suryadi seperti dilansir dari laman resmi klub, Sabtu (22/5/2021).
Baca Juga: Conor McGregor Cuma Punya Mulut Besar, Bukan Seorang Juara Lagi
Adapun latihan yang digelar PSS Sleman sebagai persiapan menyambut kompetisi Liga 1.
Rencananya kompetisi Liga 1 diagendakan bergulir pada 3 Juli mendatang
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | pssleman.id |
Komentar