BOLASPORT.COM - Edinson Cavani diklaim tak bakal mempermasalahkan Harry Kane atau Erling Haaland bakal merapat ke Manchester United.
Edinson Cavani tergolong salah satu rekrutan tersukses Manchester United pada bursa musim panas 2020.
Didatangkan secara cuma-cuma, Edinson Cavani mampu menjelma menjadi mesin gol bagi Manchester United pada musim 2020-2021.
Mengenakan nomor keramat Setan Merah, nomor 7, Cavani berhasil menjaringkan 10 gol dari 26 penampilan di Liga Inggris.
Baca Juga: Berita Euro 2020 - Rusia Menolak Panik Usai Kasus COVID-19 Naik Lagi
Tercatat penyerang timnas Uruguay tersebut mampu melesakkan total 16 gol bersama Setan Merah di semua lintas kompetisi.
Penampilan gahar Cavani rupanya tidak mengesampingkan aktivitas transfer penyerang yang dilakoni Man United.
Pasalnya, Ole Gunnar Solskjaer diketahui masih ingin mendaratkan striker lain pada bursa transfer musim panas 2021.
Dua nama yang menjadi bidikan Ole Gunnar Solskjaer adalah penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, dan bomber Borussia Dortmund, Erling Haaland.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Skuad Spanyol untuk EURO 2020, Sergio Ramos Adios!
Harry Kane dan Erling Haaland merupakan target lama yang telah dipantau oleh Man United.
Khusus Kane, penyerang timnas Inggris tersebut telah memantapkan dirinya bakal pergi akhir musim ini usai gelaran Liga Inggris kelar.
Meski keduanya masuk dalam bidikan, permasalahannya adalah Cavani baru saja memperpanjang kontrak baru pada awal Mei 2021.
Kedatangan striker lain diyakini bakal membuat peluang bermain penyerang berusia 34 tahun itu musim depan bisa menipis.
Baca Juga: Luis Suarez Tetap bakal Berseragam Atletico Madrid Musim Depan
Namun, pandangan berbeda justru dimiliki oleh mantan rekan Cavani di timnas, Diego Forlan.
Diego Forlan yang juga eks penyerang Man United berpendapat bahwa Cavani bakal menyambut baik kedatangan Kane atau Haaland.
Menurut Forlan, kedatangan mereka tak bakal dipermasalahkan oleh Cavani, justru bakal membawa persaingan yang positif.
"Membawa persaingan itu bagus ketika Anda memainkan begitu banyak pertandingan dan itu adalah Manchester United," kata Forlan, dikutip BolaSport.com dari PA Sport.
Baca Juga: Berita EURO 2020 - Gelandang Inter Milan Bikin Italia Panik Mendadak
"Saya tidak akan memandang persaingan itu buruk. Tentu saja mereka bisa bermain bersama, seperti mereka memainkan Luis Suarez dan Cavani bersama di tim nasional."
"Saya tidak berpikir jika salah satu dari mereka (Kane atau Haaland) akan datang, jika mereka memiliki kesempatan untuk melakukannya, maka Cavani atau pemain yang tiba di Old Trafford akan berada di bangku cadangan."
"Tidak mungkin. Saya pikir itu akan membawa lebih banyak persaingan dan melakukan hal-hal baik juga untuk para pemain muda."
"Cavani telah bermain di Eropa selama bertahun-tahun dengan persaingan dan kompetisi baik di PSG, Napoli dan juga tim nasional. Dia menyukai kompetisi," ujar Forlan menambahkan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | sportsmole.co.uk, PA Sport |
Komentar