Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kecewa Man United Finis Runner-up Liga Inggris, Maguire: Kami Sering Kehilangan Poin Konyol

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 25 Mei 2021 | 14:30 WIB
Bek Manchester United, Harry Maguire, beraksi dalam laga Liga Inggris kontra Burnley di Stadion Old Trafford, Minggu (18/4/2021).
TWITTER.COM/BURNLEYOFFICIAL
Bek Manchester United, Harry Maguire, beraksi dalam laga Liga Inggris kontra Burnley di Stadion Old Trafford, Minggu (18/4/2021).

BOLASPORT.COM - Kapten sekaligus bek Manchester United, Harry Maguire, menyebut Setan Merah sering kehilangan poin konyol sehingga hanya finis sebagai runner-up Liga Inggris.

Manchester United finis di posisi kedua klasemen akhir Liga Inggris 2020-2021 dengan mengumpulkan 74 poin.

Man United tertinggal 12 angka dari rival sekota mereka, Manchester City, yang keluar sebagai juara Liga Inggris musim ini.

Harry Maguire mengakui bahwa dia dan seluruh rekan setimnya sebenarnya berharap lebih untuk posisi mereka.

Pasalnya, Setan Merah sempat menguasai klasemen Liga Inggris pada Januari 2021.

Baca Juga: Jika Ingin Juara Liga Inggris, Manchester United Harus Angkut 2 Pemain Ini

Mereka bahkan unggul empat poin dari Manchester City di posisi ketiga.

Namun, Man United malah tampil melempem di beberapa laga selanjutnya.

Akibatnya, mereka harus turun tahta dari singgasananya.

Di sisi lain, Man City justru terus melaju dengan mulus hingga akhirnya dinobatkan sebagai kampiun Premier League dengan sisa 3 pertandingan.

Maguire tak menampik jika penampilan inkonsisten Man United adalah penyebab gagalnya mereka menjadi juara.

Bek berusia 28 tahun ini kecewa karena Manchester United kerap kehilangan poin konyol.

Baca Juga: Berita EURO 2020 - Timnas Wales Panggil 28 Pemain, 6 Menyusul

"Dari musim lalu hingga musim ini kami benar-benar meningkat," kata Maguire seperti dikutip BolaSport.com dari ESPN.

"Kami sendiri sebenarnya berada dalam performa yang baik dan Man City telah berjalan luar biasa."

"Anda harus memberi mereka pujian."

"Sementara kami malah kehilangan beberapa poin dalam pertandingan konyol."

"Kami tahu kami bisa tampil lebih baik di beberapa pertandingan dan menjadi sedikit lebih kejam di pertandingan lain dan sangat yakin dalam laga yang lebih besar bahwa kami bisa pergi dan memenangkannya."

"Kami harus memenangkan gelar Liga Inggris, posisi runner-up tidak cukup baik, dan saya yakin semua pemain setuju akan hal itu," ujar palang pintu timnas Inggris ini menambahkan.

Baca Juga: Kiper Jaga di Pinggir Gawang, Neymar Tendang Penalti Keluar Lapangan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : ESPN
REKOMENDASI HARI INI

Timnas U-20 Indonesia TC di Jepang, Fokus Adaptasi Cuaca Dingin

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X