BOLASPORT.COM - Borneo FC resmi mendatangkan pemain asal Argentina untuk memperkuat tim di Liga 1 2021.
Pemain yang dimaksud yakni atas nama Jonathan Bustos.
Kepastian ini dikabarkan langsung oleh Borneo FC melalui akun instagram resmi klub pada Rabu (26/5/2021).
Dalam sebuah video unggahannya, Borneo FC memamerkan skil yang dimiliki Bustos.
Lebih lanjut, Borneo FC pun berharap kedatangan pemain kelahiran tahun 1994 itu bisa memperkuat tim khususnya di lini tengah.
Baca Juga: Satu Pemain Timnas Indonesia Asal Persebaya Alami Cedera Serius di UEA
"Bienvenido Jonathan Ezequel Bustos," tulis Borneo FC, dilansir BolaSport.com dari instagram resmi klub.
"Pemain spesialis kaki kidal ini yang bakal mebuat serangan Boreno FC Samarinda semakin bervariasi."
Baca Juga: M Riyandi Susul Timnas Indonesia ke UEA, Ada Apa?
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Instagram/@borneofc.id |
Komentar