Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menpora: Teman Raffi Ahmad Mulai Banyak yang Tertarik ke Sepak Bola

By Rinaldy Azka Abdillah - Jumat, 28 Mei 2021 | 22:30 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, 27 Mei 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, 27 Mei 2021.

BOLASPORT.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menyambut kunjungan Raffi Ahmad di Gedung Kemenpora, Kamis (27/5/2021).

Kedatangan Raffi Ahmad ke Kemenpora sebagai permintaan doa dan restu kepada Menpora dan pihak lainnya.

Pasalnya Raffi Ahmad sendiri sebagai orang baru di dunia sepak bola Indonesia.

Tentu saja Zainudin Amali menyambut baik kedatangan Raffi Ahmad ke kantornya itu.

Baca Juga: Minim Informasi, Bali United Pelajari Kekuatan Lawan di Piala AFC Lewat Cuplikan

Banyak hal yang dibicarakan oleh kedua belah pihak.

Menurutnya kehadiran Raffi Ahmad menjadi salah satu tanda bahwa sepak bola Indonesia sudah mulai menggeliat kembali.

"Saya sudah kedatangan Raffi di sepak bola. Ini luar biasa. Dia punya klub RANS Cilegon FC, kedatangan Raffi di sini diskusi banyak hal tentang sepak bola karena kami tahu sepak bola Indonesia mulai menggeliat lagi," ucapnya kepada awak media termasuk Bolasport.com.

Baca Juga: Jadi Lawan Timnas Indonesia, Thailand Punya Pemain Kunci yang Direkrut Klub Elite K-League 1

Ia pun memastikan bahwa Liga 1 dan Liga 2 akan bergulir dan tinggal menghitung waktu.

Namun sebelum itu tentu saja harus menunggu izin keluar dari Kepolisian.

"Untuk Liga 1 dan 2 akan bergulir, tinggal tunggu izin dari polri," jelasnya

Sebelumnya Zainudin Amali dan pihak lainnya telah melakukan rapat koordinasi terkait kompetisi.

Baca Juga: Asnawi Persembahkan Piala Pemain Terbaik Bulan April untuk Netizen Indonesia

Dalam waktu dekat ia berharap izin dapat dikeluarkan oleh Kepolisian.

"Senin lalu kami sudah rapat koordinasi antara kemenpora, pssi, LIB, dan BNPB satgas covid. Mudah-mudahan dalam waktu dekat izinnya mulai keluar," ungkapnya.

Dirinya juga tidak hanya membahas soal Liga 1 dan Liga 2 tetapi juga Liga 3.

Baca Juga: Fokus ke Papan Atas, Pelatih PSS Tak Peduli Liga 1 Ada atau tidak Ada Degradasi

Selain itu ia juga mengajak kepada beberapa pihak untuk mengikuti jejak yang sudah dilakukan oleh Raffi Ahmad dan lainnya.

Bahkan efek dari ikut sertanya Raffi Ahmad sudah mulai terasa.

Sebagai contoh rekan-rekan lainnya seperti Rizky Billar, Baim Wong, dan Atta Halilintar tertarik untuk menjadi pemegang saham klub.

Baca Juga: Ingin Dibeli Baim Wong, Sriwijaya FC Akhirnya Berikan Tanggapan

"Tentu kita berharap bahwa liga 1, Liga 2 dan liga 3 dapat berjalan seperti yang kami diskusikan.

"Selain itu mendorong supaya industri sepak bola ini makin bergairah dan mereka yang punya kemampuan bisa juga masuk ke klub seperti apa yang sudah diperlihatkan Raffi dan temannya.

"Teman-teman Raffi juga banyak yang mulai tertarik," ujarnya.

Baca Juga: Persebaya Pinjamkan Dua Pemain Juara Elite Pro Academy ke Klub Liga 2

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Mirisnya Juara Dunia Saat Disebut sebagai Pembalap MotoGP 2024 Paling Menyedihkan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136