BOLASPORT.COM - Persiraja Banda Aceh menjadi klub Liga 1 yang banyak ditinggal para pemain lamanya.
Ada sekitar 13 pemain yang memutuskan keluar dari Persiraja Banda Aceh.
Mayoritas para pemain Persiraja Banda Aceh memutuskan berlabuh ke klub Liga 2, Persis Solo, diantaranya adalah Assanur Rijal, Ferry Komul, dan Miftahul Hamdi.
Menurut Presiden Persiraja Banda Aceh, Nazaruddin Dek Gam, sejatinya memang ada beberapa pemain yang ingin dilepas.
Alasannya karena para pemain itu sudah cukup tua untuk membela Persiraja Banda Aceh.
Sementara Dek Gam ingin tim asuhan Hendri Susilo itu diperkuat oleh pemain-pemain muda.
Baca Juga: Persiraja Tidak Panik Liga 1 Tetap Ada Degradasi dan Targetkan 5 Besar
“Diantara pemain yang lepas, memang ada beberapa nama yang ingin kami pertahankan salah satunya Torres (Assanur Rijal) tapi nama-nama seperti Ferry Komul dan Tri Rahmat Pribadi memang kami lepas karena usianya sudah di atas 30,” kata Dek Gam kepada awak media termasuk BolaSport.com di Jakarta, Sabtu (29/5/2021).
Untuk Miftahul Hamdi, Dek Gam mengatakan bahwa ia dilepas karena Persis Solo memberikan tawaran lebih tinggi.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar