Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Liga Champions Manchester City vs Chelsea - Siap-siap Bergairah di 15 Menit Akhir

By Beri Bagja - Minggu, 30 Mei 2021 | 00:56 WIB
Manchester City menghadapi Chelsea di final Liga Champions 2020-2021, Sabtu (29/5/2021).
TWITTER.COM/CLEMENT_BT
Manchester City menghadapi Chelsea di final Liga Champions 2020-2021, Sabtu (29/5/2021).

BOLASPORT.COM - Baik Manchester City maupun Chelsea memiliki kecenderungan paling tajam mencetak gol di 15 menit terakhir laga.

Manchester City dan Chelsea bentrok dalam final Liga Champions musim ini di Estadio do Dragao, Portugal.

Laga All-English Final ketiga dalam sejarah Liga Champions tersebut mentas pada Sabtu (29/5/2021) atau Minggu pukul 02.00 WIB.

Melihat tren kedua tim sepanjang kompetisi, kita berpotensi disuguhkan permainan menggairahkan menjelang akhir laga.

Man City dan Chelsea punya tendensi memijak pedal gas dalam-dalam di periode seperempat jam terakhir.

Baca Juga: Final Liga Champions - Chelsea dan Ancaman Virus Letoi Klub London di Partai Puncak

Statistik itu mengacu kepada data di Soccerstats yang digali BolaSport.com, di mana Man City dan Chelsea termasuk raja di babak kedua pertandingan Liga Champions.

Dasar memang menjadi finalis, rapor mereka juga merupakan yang terbaik di antara semua kontestan musim ini.

Catatan Tim London Biru ialah mencetak 12 gol dan kemasukan 2 kali di babak kedua (selisih +10 gol).

Adapun kubu Manchester Biru lebih gila lantaran mencatatkan surplus 15 gol dari 16 kali memasukkan dan hanya satu kebobolan!

Manchester City bakal menghadapi Chelsea di partai puncak Liga Champions 2020-2021.
TWITTER.COM/SBOTOPOFCL
Manchester City bakal menghadapi Chelsea di partai puncak Liga Champions 2020-2021.

Seperti dipaparkan di awal, mereka sama-sama memanfaatkan periode jelang akhir laga sebagai momen nge-gas.

Kalau dibagi per seperempat jam, tempo tertajam buat Man City ada di menit 61-75 dan 76-90 dengan sama-sama melesakkan 7 gol.

Baca Juga: Final Liga Champions - Thomas Tuchel Bisa Jadi Orang Paling Hebat atau Paling Apes

Sementara periode tersubur Chelsea adalah kurun menit 76-90 dengan menyarangkan 8 gol.

Ketajaman pasukan Thomas Tuchel tampak lebih seimbang walau tidak seganas Man City secara keseluruhan.

Di babak pertama, mereka sanggup menceploskan 10 gol dan mengalami sedikit peningkatan produktivitas pascajeda dengan 12 gol.

Bandingkan dengan komparasi di skuad Man City, di mana mereka mencetak 9 gol di babak I dan 16 gol pada paruh kedua.

Selebrasi Hakim Ziyech usai mencetak gol  pertama Chelsea dalam laga melawan Manchester City.
TWITTER.COM/CHELSEAFC
Selebrasi Hakim Ziyech usai mencetak gol pertama Chelsea dalam laga melawan Manchester City.

Contoh nyata amukan pasukan Pep Guardiola di saat mendekati bubaran terpapar dalam fakta 3 dari 4 kemenangan terakhir City dipastikan lewat gol di atas menit ke-70.

Mereka menyegel kemenangan 2-1 atas Borussia Dortmund dalam dua partai perempat final lewat gol Phil Foden, masing-masing pada menit 90' dan 75'.

Baca Juga: Final Liga Champions - Pep Guardiola Ingin Nyusul Mourinho dan Ancelotti Masuk Golongan Pelatih Spesies Langka

Terakhir, Man City menekuk Paris Saint-Germain 2-1 di leg pertama semifinal lewat gol penentu Riyad Mahrez (71').

Namun, jika Chelsea ingin memegang kendali permainan lebih awal, justru mereka harus mengubah tren untuk melakoni start setajam mungkin.

Di balik kesolidan mereka, Manchester City ialah tim yang lambat panas.

Gawang sang juara Liga Inggris bisa dibobol 3 kali dan cuma memasukkan 3 gol pada kurun 15 menit pertama.

Periode tersebut otomoatis menjadi 15 menit yang paling rentan bagi mereka.

Pembagian menit gol Manchester City dan Chelsea di Liga Champions

Man City

  • 0-15: 3 gol memasukkan-3 kebobolan
  • 16-30: 5-0
  • 31-45: 1-0
  • 46-60: 2-0
  • 61-75: 7-0
  • 76-90: 7-1

Chelsea

  • 0-15: 3-0
  • 16-30: 3-2
  • 31-45: 4-0
  • 46-60: 2-0
  • 61-75: 2-0
  • 76-90: 8-2

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : soccerstats.com
REKOMENDASI HARI INI

Batal di SUGBK, Dua Stadion Ini akan Jadi Opsi Kandang Timnas Indonesia di Semifinal dan Final ASEAN Cup 2024, Bukan Stadion Manahan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136