Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Dapat Restu untuk Pergi dari Tottenham, Serge Aurier Ungkap Tujuan Berikutnya

By Adi Nugroho - Selasa, 1 Juni 2021 | 01:00 WIB
Bek sayap milik Tottenham Hotspur, Serge Aurier.
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Bek sayap milik Tottenham Hotspur, Serge Aurier.

BOLASPORT.COM - Bek sayap Tottenham Hotspur, Serge Aurier, mengungkapkan klub yang ingin dia tuju setelah mendapat restu untuk pergi dari klub London Utara tersebut.

Serge Aurier pindah dari Paris Saint-Germain (PSG) ke Tottenham Hotspur pada musim panas 2017 dengan biaya transfer yang dilaporkan mencapai 25 juta euro (sekitar Rp436 miliar).

Sejak saat itu, Serge Aurier bermain sebanyak 110 kali untuk Tottenham Hotspur di berbagai ajang, termasuk satu pertandingan final Piala FA musim 2020-2021.

Dalam periode itu, Serge Aurier memberikan sumbangsih dalam bentuk 17 assist dan delapan gol untuk Tottenham Hotspur.

Baca Juga: Jual Diri ke Barcelona, Bek Kontroversial Ditolak Lionel Messi

Kini, setelah empat musim bermain untuk klub London Utara itu, Serge Aurier pun merasa sudah memasuki akhir dari siklusnya di Tottenham Hotspur.

Oleh karena itu, Serge Aurier pun meminta izin kepada Tottenham Hotspur untuk hengkang begitu kontraknya yang berlaku hingga 2022 berakhir.

Permintaan untuk pergi pada bursa transfer musim panas tahun depan pun dikabulkan oleh Tottenham Hotspur.

Baca Juga: Izin Kompetisi Keluar, Arema FC Bocorkan Jadwal Kick-off Liga 1 2021

"Semua orang tahu bahwa jika saya ingin memperpanjang kontrak saya di Tottenham, saya sudah melakukannya," kata Aurier seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.

"Saya tidak akan melakukan itu dalam waktu enam bulan ke depan. Saya telah mengalami Liga Inggris dan final Liga Champions. Saya telah mencapai akhir siklus dan inilah waktunya untuk mencari di tempat lain."

"Kedua belah pihak, dewan direksi dan agen saya sepakat dalam persyaratan, jadi kita lihat nanti," ucapnya menambahkan.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Ketum PSSI Berduka, Ibunda Tercinta Meninggal Dunia

Setelah mengungkapkan niatnya untuk meninggalkan Tottenham Hotspur, Aurier membicarakan klub mana yang ingin dia bela berikutnya.

Klub masa kecilnya yang juga menjadi klub terakhir sebelum Tottenham Hotspur, PSG, menjadi tujuan Aurier berikutnya.

"Saya tidak pernah menutupi hasrat saya untuk kembali ke PSG suatu hari nanti," ucap Aurier.

Baca Juga: Pemain Timnas Indonesia Tidak Boleh Keluar Kamar, Makanan Diantarkan

"Ini klub masa kecil saya dan saya masih menjadi pendukung PSG, jadi saya merasa bebas untuk membicarakannya."

"Akan tetapi saya tidak ingin orang berpikir saya hanya mengeluarkan permohonan agar dikejar, tidak. Saya juga tidak menutup pintu pada siapa pun."

"Namun, jika ada klub yang membuat tawaran untuk saya musim panas ini, PSG pasti akan menjadi salah satu pilihan utama saya," tutur bek berusia 28 tahun itu menegaskan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Sky Sports

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persib
17
39
2
Persebaya
17
37
3
Persija Jakarta
18
34
4
Bali United
17
28
5
Arema
17
28
6
Persik
17
27
7
Persita
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X