BOLASPORT.COM - Persib Bandung terus mematangkan persiapan jelang menatap Liga 1 2021 yang baru saja mendapat izin bergulir.
Memasuki pekan kedua latihan setelah libur panjang lebaran, Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, bakal meningkatakan intensitas dan volume latihan.
Hal ini bertujuan untuk mempercepat pengembalikan kondisi fisik dan sentuhan bola Supardi Cs.
Selain itu untuk mengebut persiapan lantaran kick-off Liga 1 dipastikan berlangsung bulan depan tepatnya 10 Juli 2021.
Baca Juga: Sambut Izin Liga 1 2021, Persik Kediri Pasang Berani Target Maksimal
Meski demikian, jurutaktik asal Belanda itu enggan tergesa-gesa memberikan menu latihan berat.
Dia memilih tetap berhati-hati dan melakukanya secara bertahap setihap harinya.
Hal ini demi meminimalisir terjadinya cedera serius yang tentu sangat tidak diharapkan.
Apalagi, terdapat sejumlah pemain yang baru bergabung latihan bersama dengan tim.
“Kami tahu, liga sudah tidak lama lagi. Tapi kami juga tidak bisa memasang target terlalu tinggi. Kami menghindari adanya cedera,” ucap Robert di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa 1 Juni 2021.
Baca Juga: Komentar Eduardo Almeida terkait Krisis di Tubuh Arema FC
Latihan berat akan diberikan di tengah pekan kemudian para pemain akan melakoni pertandingan di akhir pekan.
Setelah digembleng dengan keras, Robert baru akan menurunkan intensitas latihan pekan depan.
Apabila kondisi fisik pemain belum mencapai batas yang diinginkan, maka pemberian intensitas latihan mungkin akan dilakukan lagi.
“Kami siapkan pemain untuk menjalani satu game di setiap akhir pekan. Di tengah pekan pun kami memiliki latihan berat."
"Di pekan ketiga Juni, intensitas latihan akan lebih rendah. Tapi dalam latihan bersama akan tinggi. Lalu kita akan melihat sudah seberapa jauh perkembangan yang dimiliki,” ucapnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | persib.co.id |
Komentar