Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berita EURO 2020 - Gareth Southgate Beberkan Alasan Bawa Wonderkid Arsenal

By Sandi Lathunusa - Rabu, 2 Juni 2021 | 15:20 WIB
Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, membeberkan alasan membawa wonderkid Arsenal, Bukayo Saka, di ajang Euro 2020.
TWITTER.COM/AFTVMEDIA
Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, membeberkan alasan membawa wonderkid Arsenal, Bukayo Saka, di ajang Euro 2020.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, membeberkan alasan membawa wonderkid Arsenal, Bukayo Saka, ke ajang Euro 2020.

Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, telah mengumumkan 26 pemain yang akan dibawa ke EURO 2020, Selasa (1/6/2021) malam WIB.

Dari 26 pemain tersebut, Southgate membawa 4 pemain yang berposisi sebagai bek kanan.

Keempat pemain tersebut adalah Kyle Walker, Trent Alexander-Arnold, Reece James, dan Kieran Trippier.

Southgate juga mengikutsertakan dua pemain yang masih dibekap cedera, yaitu Harry Maguire dan Jordan Henderson.

Adapun Southgate juga memberikan kesempatan untuk wonderkid Arsenal, Bukayo Saka, ikut serta ke EURO 2020.

Saka menjadi salah satu pemain andalan pelatih Arsenal, Mikel Arteta, pada Liga Inggris musim 2020-2021.

Saka tampil dalam 32 pertandingan Liga Inggris dengan membukukan 5 gol dan 4 assist.

Baca Juga: Berita EURO 2020 - Pelatih Inggris: Saya Akan Gagal Kalau Kami Tidak Lolos ke Semifinal

Namun, winger berusia 19 tahun itu gagal membawa Arsenal mengikuti kompetisi Eropa pada musim 2021-2022.

Pasalnya, Arsenal hanya mampu finish di posisi delapan klasemen Premier League.

Gareth Southgate pun membeberkan alasan dirinya mengikutsertakan Saka di ajang EURO 2020.

"Pertama, Saka tampil sangat bagus untuk timnas Inggris dan tampil bagus bersama Arsenal yang sedang mengalami musim sulit," kata Southgate seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.

"Terkadang pemain muda bisa masuk ke tim yang bermain bagus dan berkembang."

"Saka masuk ke tim Arsenal yang memiliki musim yang sangat sulit dan dia benar-benar bermain dengan karakternya."

Baca Juga: Bek Gratisan Barcelona Tak Sabar Main Bareng Penerus Lionel Messi

"Kami juga melihat karakter permainan Saka saat melawan Belgia pada musim panas tahun lalu."

"Faktanya dia memiliki kemampuan beradaptasi yang bisa bermain di empat atau lima posisi berbeda. Sebuah nilai tambah yang nyata untuk timnas Inggris," tutur Southgate melanjutkan.

Sebelum memulai kiprahnya di EURO 2020, timnas Inggris akan melakoni dua laga pemanasan terlebih dahulu.

Baca Juga: Sudah Punya Eric Garcia, Barcelona Langsung Usir Juara Piala Dunia

Inggris akan melawan timnas Austria dalam laga persahabatan di Riverside Stadium pada Rabu (2/6/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Selanjutnya, Inggris akan menghadapi timnas Romania di Riverside Stadium pada Minggu (6/6/2021) pukul 23.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Mirror

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X