Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terungkap 3 Penyebab Nurhidayat Dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 2 Juni 2021 | 19:25 WIB
Kushedya Hari Yudo (kiri) dan Nurhidayat Haji Haris (kanan) sedang berlatih dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Kushedya Hari Yudo (kiri) dan Nurhidayat Haji Haris (kanan) sedang berlatih dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memutuskan untuk mencoret Nurhidayat jelang pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).

Ternyata, ada tiga penyebab yang membuat Nurhidayat harus angkat kaki dari timnas Indonesia.

Awal Nurhidayat dicoret dari timnas Indonesia disampaikan Sekjen PSSI, Yunus Nusi.

Dalam laman resmi PSSI, Yunus Nusi menyampaikan bahwa Nurhidayat didepak karena tindakan indisipliner.

Meski begitu, tidak disebutkan secara detail tindakan indisipliner apa yang dilakukan oleh eks pemain Bhayangkara Solo FC itu.

Kepada awak media, akhirnya Yunus Nusi angkat bicara.

Baca Juga: Peluang Nurhidayat Membela Timnas Indonesia Masih Terbuka, Asalkan....

"Kemarin Indra Sjafri (Direktur Teknik) dan Shin Tae-yong menyampaikan kepada PSSI soal pemain yang indisipliner yakni Nurhidayat," ucap Yunus Nusi, Rabu (2/6/2021).

"Kami menyerahkan semuanya kepada Shin Tae-yong dan dia meminta memulangkan Nurhidayat ke Indonesia," ucap Yunus Nusi menambahkan.

Lebih lanjut Yunus Nusi mengatakan bahwa Nurhidayat dicoret karena tidak mengikuti arahan dari Shin Tae-yong.

Baca Juga: Nova Arianto Berharap Mental Nurhidayat Berubah Seusai Dipulangkan dari Timnas Indonesia

Pertama, Nurhidayat sering datang terlambat ketika timnas Indonesia menggelar sesi latihan.

Menurut Yunus Nusi, Shin Tae-yong sangat tidak suka anak-anak asuhnya tidak disiplin.

Kedua, Shin Tae-yong mencoret Nurhidayat karena menghiraukan anjuran dokter tim dan ahli gizi timnas Indonesia soal konsumsi makanan.

Baca Juga: Tambah Lagi, 4 Pemain Dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia karena Indisipliner

"Beberapa kali pertemuan dan sesi latihan, Nurhidayat sering telat waktu."

"Saat diminta untuk mengonsumsi makanan sehat sesuai dengan arahan ahli gizi dan dokter tim terkadang dicuekin (Nurhidayat)," ucap Yunus Nusi.

Alasan ketiga yang membuat Nurhidayat angkat kaki karena tidak mengikuti intruksi Shin Tae-yong.

Baca Juga: Shin Tae-yong Pulangkan Nurhidayat dari Timnas Indonesia Akibat Indisipliner

Tidak dijelaskan secara detail intruksi apa yang dilanggar oleh eks pemain PSM Makassar itu.

"Nurhidayat juga mengabaikan instruksi yang diberikan oleh Shin Tae-yong dalam sesi latihan," ucap Yunus Nusi.

Usai dicoret, Nurhidayat sudah tiba di Indonesia pada Selasa (1/6/2021).

Baca Juga: 2 PR Shin Tae-yong di Lini Pertahanan Timnas Indonesia: Bek Tengah dan Bek Kanan

Mantan kapten timnas U-19 Indonesia itu tengah menjalani karantina selama lima hari di Hotel di Jakarta.

Dicoretnya Nurhidayat membuat skuad timnas Indonesia tersisa 29 pemain.

Skuad Merah Putih akan melawan Thailand (3 Juni), Vietnam (6 Juni), dan Uni Emirat Arab (11 Juni).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Kesuksesan Jorge Martin Bisa Jadi Motivasi Veda Ega Pratama untuk Coba Lagi di Red Bull Rookies Cup

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136