Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ronaldo Reuni dengan Mourinho di AS Roma, Striker Gagal Real Madrid: Itu Nonsens!

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 3 Juni 2021 | 07:30 WIB
Jose Mourinho dan Cristiano Ronaldo sama-sama berpose saat masih membela Real Madrid.
TWITTER.COM/TEAMCRONALDO
Jose Mourinho dan Cristiano Ronaldo sama-sama berpose saat masih membela Real Madrid.

BOLASPORT.COM - Striker yang gagal bersinar di Real Madrid, Antonio Cassano, menilai kabar reuni Cristiano Ronaldo dengan Jose Mourinho di AS Roma adalah nonsens alias omong kosong. 

Pelatih anyar AS Roma, Jose Mourinho, dikabarkan telah melakukan manuver dalam memburu pemain, salah satunya dengan menghubungi Cristiano Ronaldo

Menurut laporan La Stampa yang dikutip BolaSport.com dari Football Italia, Mourinho telah menelepon Ronaldo untuk menyarankan kepindahan sang megabintang ke AS Roma

Mourinho dan Ronaldo pernah menikmati tiga tahun kebersamaan di Real Madrid dari 2010 hingga 2013.

Selama di bawah asuhan Mourinho, Ronaldo berhasil melesakkan 168 gol dan 49 assist dari 164 pertandingan di semua kompetisi bersama Madrid.

Baca Juga: Tak Disangka, Momen Paling Berkesan Ronaldo Ternyata saat Bobol Gawang Juventus

Kerja sama Mourinho dan Ronaldo juga membuahkan beberapa trofi, termasuk gelar Liga Spanyol. 

Adapun AS Roma dikabarkan akan menjadi solusi untuk menyelamatkan keuntungan dari tarif pajak Italia untuk orang asing. 

Namun, La Stampa menggarisbawahi hipotesis seperti itu akan menjadi kompleks karena ribuan alasan.

Meskipun begitu, eks striker timnas Italia, Christian Vieri, tak menampik kemungkinan Mourinho membawa Ronaldo bergabung dengannya di AS Roma

"Mourinho ingin membawa Cristiano Ronaldo ke Roma," kata Vieri di Bobo TV, dikutip BolaSport.com dari Marca. 

Tak seperti Christian Vieri, mantan pemain timnas Italia lainnya, Antonio Cassano, justru menilai kepindahan Ronaldo ke AS Roma merupakan hal yang tak masuk akal. 

Menurut pria yang dicap sebagai striker gagal Real Madrid itu, bergabungnya Ronaldo dengan AS Roma merupakan sebuah omong kosong. 

Cassano mengatakan bahwa CR7 tak cocok dengan Mourinho sehingga tak mungkin mereka bersatu kembali di I Giallorossi. 

Cristiano Ronaldo dan Romelu Lukaku, kompak mengakhiri kesialan masing-masing saat Juventus mengungguli Inter Milan di babak pertama.
TWITTER.COM/TORCEDORINFORM
Cristiano Ronaldo dan Romelu Lukaku, kompak mengakhiri kesialan masing-masing saat Juventus mengungguli Inter Milan di babak pertama.

Baca Juga: Kasihan, Sohib Cristiano Ronaldo Tak Laku Dijual Real Madrid

"Ronaldo ke Roma? Itu nonsens," ucap Cassano menyanggah pendapat Vieri.

"Mourinho tidak cocok dengan Cristiano Ronaldo di Real Madrid. Bagaimana menurut Anda dia akan pergi ke Roma?" 

"Saya tidak tahu apakah itu karena mereka memiliki agen yang sama, Jorge Mendes, atau direktur olahraga Portugal."

"Akan tetapi, bagaimana Anda bisa berpikir Cristiano pergi ke Roma?" ujar pria yang hanya mencatatkan total empat gol dari 29 penampilan bersama Madrid ini. 

 

Ronaldo sendiri memang dikabarkan ingin hengkang dari Juventus menyusul kegagalan di Liga Champions musim ini. 

Baca Juga: Skuad Pilihan Liga Champions 2020-2021 - Cristiano Ronaldo Absen, Liverpool Tak Ada Wakil

Selain itu, Ronaldo juga gagal membawa Juventus mempertahankan gelar juara Liga Italia

Rumor tentang hengkangnya Ronaldo semakin menguat setelah laporan La Gazzetta dello Sport yang dikutip BolaSport.com mengatakan bahwa dia tidak senang dengan kembalinya Massimiliano Allegri ke Juve untuk menggantikan Andrea Pirlo. 

Pasalnya, Ronaldo hanya mampu mencetak 28 gol dalam 43 penampilan pada 2018-2019 di bawah asuhan Allegri, jumlah gol terendah dalam satu musim dalam tiga tahun masa baktinya di Juve.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : La Gazzetta dello Sport, football Italia, Marca
REKOMENDASI HARI INI

Komite Wasit PSSI Evaluasi Kinerja Wasit Liga 1 dan Liga 2, Alami Peningkatan, Tapi…

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X