BOLASPORT.COM - Gaji Antonio Conte di Tottenham Hotspur lebih tinggi daripada Jose Mourinho, Diego Simeone masih yang termahal di dunia.
Antonio Conte meninggalkan Inter Milan pada 26 Mei 2021.
Bermodal keberhasilan membawa Inter menjuarai Liga Italia 2020-2021, Conte memiliki harga jual yang tinggi di pasaran.
Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic: Semua yang Mourinho Katakan Menyebar ke Seluruh Dunia
Conte langsung menjadi target dari Tottenham Hotspur.
Spurs, yang memecat Jose Mourinho pada 19 April 2021, kini dibesut oleh pelatih interim, Ryan Mason.
The Lilywhites membidik pelatih baru untuk menghadapi musim 2021-2022.
Dikutip BolaSport.com dari La Stampa, Antonio Conte meminta upah tahunan yang mahal kepada Tottenham Hotspur.
Conte mengajukan permintaan gaji 20 juta euro (sekitar Rp 347,7 miliar) per tahun kepada Spurs.
Apabila Spurs mengabulkannya, Antonio Conte akan menjadi pelatih dengan bayaran tertinggi ketiga di dunia.
Baca Juga: Kepergian Gianluigi Donnarumma Bikin Tuhan-nya AC Milan Turun Tangan
Bayaran Conte hanya berada di bawah pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, dan juru taktik Manchester City, Pep Guardiola.
Simeone memang pelatih yang sangat spesial.
Pasalnya, Diego Simeone sukses merusak dominasi Barcelona dan Real Madrid dengan membawa Atletico Madrid menguasai LaLiga pada 2014 dan 2021.
Berdasarkan laporan L'Equipe, peracik strategi asal Argentina ini dibayar oleh Atletico sebesar 43 juta euro (sekitar Rp 747,8 miliar) per tahun.
Jumlah tersebut berada jauh di atas Pep Guardiola.
Pep Guardiola, yang membuat Manchester City merajai Liga Inggris 2020-2021, mendapat gaji 22,6 juta euro (sekitar Rp 392,9 miliar) per tahun.
Sementara itu, Jose Mourinho, yang sekarang menangani AS Roma, mendapat bayaran 17 juta euro (sekitar Rp 295,5 miliar) ketika masih menukangi Tottenham Hotspur.
Saat ini Roma belum mengungkapkan bayaran Mourinho selama bermarkas di Stadion Olimpico.
Baca Juga: Sebut Gabung AC Milan Hadiah, Mike Maignan Ungkap Rahasia di Balik Tepis 10 Penalti
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Lequipe.fr, lastampa.it |
Komentar