BOLASPORT.COM - Kapten timnas India, Sunil Chhetri resmi mengalahkan Lionel Messi dan mendekati torehan Cristiano Ronaldo sebagai pencetak gol internasional terbanyak yang masih aktif usai mencetak brace kala timnya mengalahkan Bangladesh 2-0.
India mengalahkan Bangladesh 2-0 dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia grup E di Stadion Jassim Bin Hamad, Qatar pada Senin (7/6/2021).
Meski India sudah dipastikan tak lolos ke putaran selanjutnya, kemenangan ini sangat berarti buat sang kapten, Sunil Chhetri.
Chhetri sukses mencetak brace dalam kemenangan India 2-0 atas Bangladesh.
Masing-masing gol dari pemain berusia 36 tahun itu tercipta pada menit ke-72 dan 90+2'.
Baca Juga: Indonesia Main Kotor Lawan Vietnam, Shin Tae-yong: Bukan Instruksi Saya, Murni Keinginan Pemain
Melalui brace ini, Chhetri kini melampaui torehan gol Lionel Messi sebagai pencetak gol internasional terbanyak yang masih aktif.
Chhetri unggul dengan torehan 74 gol, sedangkan Lionel Messi mencetak 72 gol.
Kapten India itu juga hanya berada di belakang Cristiano Ronaldo (103 gol) dan menempati tempat kedua top scorer internasional yang masih aktif.
Sedangkan untuk torehan pencetak gol internasional sepanjang masa, Chhetri masuk 10 besar.
Pemegang rekor top scorer internasional sepanjang masa masih dipegang oleh Ali Daei dari Iran dengan koleksi 109 gol.
Sementara itu, kemenangan atas Bangladesh sudah tak berpengaruh apa-apa terhadap kelolosan India.
Tambahan 3 poin hanya menempatkan tim berjuluk The Blue Tigers itu di peringkat ketiga klasemen sementara grup E dengan 6 poin.
Our @IndianFootball skipper Sunil Chhetri adds another feather to his illustrious cap as he overtook Lionel Messi to become the second-highest active international goalscorer with 74 goals. A big congratulations to Captain Fantastic & wishing him many more accolades in the future pic.twitter.com/kzpgCQbXEp
— Praful Patel (@praful_patel) June 7, 2021
117 Matches ????
74 Goals ????The legend of @chetrisunil11 continues ????#BANIND ⚔️ #WCQ ???? #BackTheBlue ???? #BlueTigers ???? #IndianFootball ⚽ pic.twitter.com/jCEkv3KRr1
— Indian Football Team (@IndianFootball) June 7, 2021
India akan melawan Afghanistan pada laga terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, 15 Juni mendatang.
Di grup E, Qatar sudah dipastikan akan langsung lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia zona Asia karena telah mengunci puncak klasemen dengan 22 poin.
Qatar juga dipastikan telah lolos langsung ke putaran final Piala Asia.
Menemani Qatar, Oman juga dipastikan lolos sebagai runner-up.
???? He’s now got more than Messi! Sunil Chhetri’s double earns the Blue Tigers a 2-0 win in #WCQ and moves him on to 74 international goals – above Lionel Messi and one off entering world football’s all-time top 10 ????♂️@chetrisunil11 | @IndianFootball pic.twitter.com/sCCd6BgS9H
— FIFA World Cup (@FIFAWorldCup) June 7, 2021
????️ @chetrisunil11: "To win 3⃣ points, win a full game is sweet! I'm really happy that we also kept a clean sheet" ????
— Indian Football Team (@IndianFootball) June 7, 2021
How do you rate that effort from the #BlueTigers on both ends of the field?#BANIND ⚔️ #WCQ ???? #BackTheBlue ???? #IndianFootball ⚽ pic.twitter.com/RsemCez8qg
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Transfermarkt |
Komentar