BOLASPORT.COM - Persija Jakarta resmi menunjuk mantan asisten pelatih Antonio Conte, Angelo Alessio, untuk menukangi Macan Kemayoran pada Liga 1 musim 2021-2022.
Persija Jakarta tampaknya tidak ingin main-main lagi dengan target pada gelaran Liga 1 2021-2022.
Tim berjulukan Macan Kemayoran itu sudah membangun slogan The Dream Team sejak awal musim 2020 lalu.
Hal itu dilandasi pada pengalaman musim 2019, di mana Riko Simanjuntak Cs nyaris jatuh ke lubang degradasi.
Baca Juga: Target Bomber Naturalisasi Persis di Piala Wali Kota Solo 2021
"Tentang titel dream team, jadi terkait liga tahun lalu betapa Persija terpuruk hampir masuk degradasi. Kami berjuang untuk naik kembali," tutur Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, pada medio Februari 2020.
"Kami memotivasi supaya tidak terjadi lagi seperti 2019, kami sudah berusaha mendatangkan pemain yang punya performa baik," ucapnya.
Saat itu, Macan Kemayoran mendatangkan sejumlah pemain bintang untuk mendongkrak performa tim.
Misalnya saja Marc Klok, Evan Dimas, Osvaldo Haay, hingga mantan pemain Juventus, Marco Motta.
Baca Juga: Portugal Cukur Israel 4-0, Bruno Fernandes Minta Kampiun Piala Eropa 2016 Terus Berbenah
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar