BOLASPORT.COM - Andaikata Sergio Ramos benar-benar cabut, maka Real Madrid berpeluang dipimpin oleh pemain non-Spanyol untuk kali pertama.
Real Madrid dan Sergio Ramos hingga saat ini belum menemukan kata sepakat soal kontrak baru.
Kontrak Sergio Ramos bakal berakhir pada 30 Juni 2021.
Real Madrid diketahui hanya memberikan opsi perpanjangan kontrak baru dengan durasi satu tahun.
Baca Juga: Juventus Siap Ikut Saling Sikut demi Berebut Harry Kane
Tawaran tersebut rupanya ditolak oleh Sergio Ramos yang menginginkan kontrak baru dengan durasi dua tahun.
Tak hanya itu, Ramos yang notabene kapten Madrid juga menginginkan kenaikan gaji.
Pihak El Real sendiri telah membuat aturan bahwa pemain berusia di atas 30 tahun hanya diberikan kontrak berdurasi satu tahun.
Negosiasi yang berlarut-larut membuat masa depan Ramos di Madrid menjadi tak menentu.
Baca Juga: Lakukan Perekik Jelek Lawan Israel, Cristiano Ronaldo Dicemooh Habis-habisan
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Transfermarkt.com, Marca |
Komentar