Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berita EURO 2020 - Mantan Pemain Prancis Jengkel Liat Kylian Mbappe Tidak Suportif

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 11 Juni 2021 | 22:15 WIB
Striker timnas Prancis, Olivier Giroud dan Kylian Mbappe.
TWITTER.COM/DAILYSTARSPORT
Striker timnas Prancis, Olivier Giroud dan Kylian Mbappe.

BOLASPORT.COM - Penyerang andalan timnas Prancis, Kylian Mbappe, mendapat kritik dari eks gelandang Les Blues, Johan Micoud. 

Kylian Mbappe diproyeksikan menjadi ujung tombak timnas Prancis pada Piala Eropa 2020 setelah catatannya yang impresif pada musim 2020-2021. 

Sepanjang musim 2020-2021, Mbappe mencetak 42 gol dari 47 penampilan di semua ajang bersama Paris Saint-Germain. 

Namun, Mbappe tak membuat mantan pemain Prancis, Johan Micoud, terkesan. 

Sosok yang memegang 17 caps bersama Les Bleus tersebut justru mengkritik Mbappe. 

Micoud menilai Mbappe egois. 

“Sikap Mbappe memalukan. Prancis memainkan dua pertandingan persahabatan yang berlangsung sangat bagus, tetapi setelah selesai, mereka kelihatan seperti kalah 0-4,” kata Micoud. 

Micoud secara spesifik menilai Mbappe bersikap tidak suportif terhadap para pemain lain. 

Baca Juga: Berita EURO 2020 - Ruang Ganti Prancis Memanas Jelang Laga Pembuka, Giroud Serang Mbappe karena Tak Mau Oper

Ia mengacu pada pertandingan Prancis melawan Bulgaria di Stade de France pada Selasa (8/6/2021) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB. 

Meski Prancis menang 3-0, Olivier Giroud sempat menunjukkan kekesalan kepada Mbappe.

Giroud, yang mencetak dua gol, menuduh Mbappe tidak mau mengoper bola kepadanya. 

Baca Juga: Berita EURO 2020 - Timnas Turki Berbahaya, Timnas Italia Patut Waspada

Mbappe juga terlihat tidak memberikan selamat untuk gol Giroud.

Micoud menyesalkan sikap Mbappe yang hanya mementingkan perasaan sendiri.

“Mbappe kecewa karena tidak mencetak gol, tetapi pada momen-momen tertentu kepentingan tim bukan semata-mata soal satu pemain saja,” ucap eks pemain Werder Bremen itu. 

Baca Juga: Berita EURO 2020 - Peringatan Cristiano Ronaldo untuk Lawan Timnas Portugal di Grup F

Efek perkataan Giroud soal Mbappe berbuntut panjang. 

Mbappe tidak terima dengan ucapan penyerang veteran asal Chelsea tersebut. 

Pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, pun dengan segera meredakan situasi panas itu.

Menurut Deschamps, komentar Giroud tidak ditujukan kepada Mbappe.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Sport Bild
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Lengkap Liga Champions - Banyak Skor Besar, Man City Masih Terkena Kutukan Guardiola

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136