Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2020 - Belgia Vs Rusia, Menanti Kemenangan Perdana Utusan Vladimir Putin

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 12 Juni 2021 | 14:30 WIB
Laga Belgia vs Rusia dalam ajang EURO 2020 akan menjadi penantian kemenangan perdana tim utusan Vladimir Putin selama sejarah pertemuan kedua negara.
TWITTER.COM/BOOKIE_BLITZ
Laga Belgia vs Rusia dalam ajang EURO 2020 akan menjadi penantian kemenangan perdana tim utusan Vladimir Putin selama sejarah pertemuan kedua negara.

BOLASPORT.COM - Laga Belgia vs Rusia dalam ajang EURO 2020 akan menjadi penantian kemenangan perdana tim utusan Vladimir Putin selama sejarah pertemuan kedua negara.

EURO 2020 telah dibuka dan mulai menyajikan pertandingan babak penyisihan grup.

Dari Grup B, akan ada laga antara Belgia dan Rusia yang tersaji pada Sabtu (12/6/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 02.00 WIB.

Timnas Rusia akan menjadi tuan rumah dalam laga kali ini dengan menjamu timnas Belgia di Stadion Saint Petersburg.

Meski berstatus sebagai tuan rumah, sejarah pertemuan kedua negara rupanya tak berpihak sama sekali kepada Rusia.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung EURO 2020 - Dibuka Aksi Bale cs, De Bruyne Absen Lawan Rusia

Dari 7 pertemuan terakhir melawan Belgia, Rusia belum pernah sama sekali memetik kemenangan dari Belgia.

Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Rusia hanya mampu menahan imbang Rusia sebanyak dua kali dan kalah lima kali.

Terakhir kali Rusia mampu menahan imbang Rusia adalah dalam laga persahabatan pada 28 Maret 2017 lalu dengan skor 3-3.

Negara yang dipimpin Presiden Vladimir Putin itu sebenarnya juga berada satu grup kualifikasi EURO 2020 dengan Belgia.

Namun, dalam dua pertemuan, Rusia selalu kalah dengan masing-masing skor 1-3 dan 1-4.

Baca Juga: Prediksi Line-up Belgia Vs Rusia - Tugas Eden Hazard Digantikan Si Adik di Laga Ulangan Kualifikasi

Dari jumlah gol, Rusia kalah jauh dari Belgia karena hanya mamu mencetak 7 gol dan kebobolan 16 gol.

Laga di Saint Petersburg Stadium nanti bisa menjadi peluang bagi Artem Dzyuba cs untuk memetik kemenangan perdana mereka.

Selebrasi striker timnas Rusia, Artem Dzyuba.
TWITTER.COM/FPLGOT7
Selebrasi striker timnas Rusia, Artem Dzyuba.

Namun, tugas tersebut tentunya tidak akan mudah bagi Rusia mengingat Belgia dihuni oleh jajaran pemain elit kelas dunia.

Ada nama-nama seperti Thibaut Courtois, Romelu Lukaku, Jan Vertonghen, Thorgan Hazard, Youri Tielemans, dan Dries Mertens.

Rusia sebenarnya agak sedikit beruntung karena maestro lini tengah Belgia, Kevin De Bruyne, absen akibat cedera retak tulang hidung.

Baca Juga: Jadwal Euro 2020 Hari Ini - Pengekor Italia dan Laga Para Kuda Hitam

Akan tetapi, tim asuhan Roberto Martinez tersebut tetap menjadi ancaman nyata bagi Rusia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : UEFA, Transfermarkt
REKOMENDASI HARI INI

Kevin Diks Undang Para Jurnalis Denmark ke Laga Timnas Indonesia vs Bahrain: Saya Ingin Mereka Rasakan Atmosfer Istimewa GBK

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136