Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pernah Beri Kritik Pedas, Pelatih Lechia Gdansk Apresiasi Perkembangan Egy Maulana Vikri

By Hugo Hardianto Wijaya - Minggu, 13 Juni 2021 | 05:30 WIB
Egy Maulana Vikri tampil selama kurang lebih 13 menit saat Lechia Gdansk tumbang 0-3 dari Lech Poznan dalam laga pekan ke-26 Ekstraklasa, Selasa (20/4/2021) atau Rabu dini hari WIB.
TVP SPORT
Egy Maulana Vikri tampil selama kurang lebih 13 menit saat Lechia Gdansk tumbang 0-3 dari Lech Poznan dalam laga pekan ke-26 Ekstraklasa, Selasa (20/4/2021) atau Rabu dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec, menjelaskan pandangannya soal perkembangan Egy Maulana Vikri selama berada di Polandia.

Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec, belum lama ini pernah mengkritik fisik pemain timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri.

Menurutnya, fisik Egy Maulana Vikri yang hanya berpostur 168 cm masih terlalu kecil untuk bersaing di Liga Polandia.

Akibatnya, Egy sangat kesulitan mendapat tempat di tim utama.

Baca Juga: Wanita Peluru Dukung Conor McGregor Kalahkan Dustin Poirier pada UFC 264

"Ini adalah liga yang menggunakan fisik. Jadi, bagi sebagian pemain ini akan menjadi masa sulit, seperti Egy," terang Stokowiec dikutip dari media Polandia, Sportowe Fakty (21/5/2021).

"Meski mempunyai kemampuan bagus, fisik sering menjadi pemenang di sebuah pertandingan," katanya.

Memang, di atas kertas Egy Maulana Vikri memiliki masa yang kurang baik selama berkarier di Lechia Gdansk.

Dari tiga musim bersama klub asal Polandia itu, Egy hanya mencatat menit bermain selama 132 menit.

Baca Juga: EURO 2020 - Hadapi Swiss, Wales bakal Andalkan Dua Pemain Gagal

Musim terbaik Egy baru terjadi pada musim ini, musim 2020/2021.

Pada musim ini, Egy memainkan 77 menit dari 132 menit yang didapatkannya sepanjang tiga musim.

Egy sendiri belum pernah mencetak gol ataupun assist untuk klub luar negeri pertamanya itu.

Di sisi lain, Stokowiec juga pernah membeberkan alasan dirinya jarang percaya pada Egy.

Baca Juga: Bert van Marwijk Sesumbar UEA Seharusnya Bisa Kalahkan Timnas Indonesia 9-0

Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec
hary
Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec

Menurutnya, ada banyak pemain muda di Lechia Gdansk yang lebih baik daripada Egy.

"Kebijakan klub adalah memantau pemain muda yang memiliki bakat," ucap Stokowiec.

"Di posisi Exon (Kryeziu) saja sudah banyak pemain muda yang bagus, dia mempunyai skill, dan dia akan bersama tim di masa persiapan," tambahnya.

Meski pernah mengungkapkan kritik pedasnya, ternyata Stokowiec tetap mengapresiasi perkembangan pemain asal Medan itu selama berada di Polandia.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Ungkap Perbedaan Mentalitas Marc Marquez dan Rivalnya

Bagi Stokowiec, Egy telah menunjukkan semangat juang yang apik meski jarang mendapat menit bermain selama di Ekstraklasa.

"Saya melihat perkembangan signifikan dari Egy," tutur Stokowiec dalam video unggahan akun Youtube Rakuten Sports, Sabtu (12/6/2021).

"Dia beberapa kali mulai sebagai pemain cadangan dan dia masuk skuad utama musim ini. Jadi kita bisa lihat kalau perkembangan Egy bagus," tandasnya.

Egy sendiri baru saja mengalami nasib kurang menyenangkan bersama timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Setelah tampil apik saat menahan imbang Thailand pada 3 Juni lalu, skuad Garuda justru dibantai Vietnam 4-0 dan UEA lima gol tanpa balas.

Kini, timnas Indonesia semakin terpuruk di dasar klasemen Grup G dengan poin 1.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Klub Sudah Rilis tapi 4 Pemain Ini Menghilang di Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136