BOLASPORT.COM - Penyerang timnas U-19 Indonesia, Sutan Zico, selangkah lagi akan meninggalkan Persija Jakarta.
Sutan Zico akan bergabung dengan klub Liga 2, AHHA PS Pati FC.
Kepastian ini disampaikan dalam rilis yang diterima BolaSport.com.
Sutan Zico menjadi pemain ketiga yang didatangkan AHHA PS Pati FC sebelum Liga 2 kembali bergulir pada akhir Juli mendatang.
Sebelumnya, AHHA PS Pati FC sudah mendatangkan dua jebolan timnas U-19 Indonesia, Nurhidayat Haji Haris, dan Yudha Febrian.
Tentu saja Sutan Zico bukan menjadi pemain terakhir yang akan didatangkan AHHA PS Pati FC.
Baca Juga: Angelo Alessio Dinilai Cocok Bawa Persija Juara Liga 1 2021-2022
Di media sosial, AHHA PS Pati FC juga sudah memberikan kode untuk mendatangkan striker berkualitas.
Dari siluet yang terlihat, terlintas bentuk tubuhnya mirip dengan Sutan Zico.
"Satu pemain lainnya yang akan menambah daya gedor serangan AHHA PS Pati FC adalah kehadiran striker timnas U-19, Sutan Zico," tulis rilis tersebut.
Baca Juga: Hasil Lengkap UFC 263 - Ditengah Laga-laga Membosankan, Ada Rekor KO 7 Detik
AHHA PS Pati FC lahir setelah mengakuisisi PSG Pati untuk tampil di Liga 2 2021.
Pemilik AHHA PS Pati FC adalah Youtuber Atta Halilintar dan pengusaha Putra Siregar.
Sementara Saiful Arifin berubah jabatan menjadi Komisaris Klub AHHA PS Pati FC.
Baca Juga: Tahan Imbang Persib Bandung, Tira Persikabo Lakukan Evaluasi
Sebelumnya dia merupakan presiden PSG Pati.
Perubahan struktur organisasi itu mengubah target AHHA PS Pati FC di Liga 2 2021.
Sebelumnya ketika masih bernama PSG Pati, klub tersebut menargetkan untuk lolos ke babak delapan besar Liga 2 2021.
Baca Juga: Bertemu PSSI di UEA, FIFA: Indonesia Negara yang Sangat Potensial
"Sebelumnya kami menargetkan PSG Pati masuk 8 besar Liga 2."
"Namun sekarang kami kibarkan target promosi ke Liga 1," ucap Saiful Arifin.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar