BOLASPORT.COM - Timnas Belanda tak terkalahkan setiap kali bertemu timnas Ukraina, sementara itu Andriy Shevchenko dihantui memori buruk saat bermain tandang melawan Oranje.
Timnas Belanda akan menghadapi timnas Ukraina dalam laga kedua Grup C pada Senin (14/6/2021) pukul 02.00 WIB.
Menghadapi timnas Ukraina, timnas Belanda bakal bertindak sebagai tuan rumah dengan memainkan laga di Johan Cruyff Arena, Amsterdam.
Ini merupakan pertemuan kompetitif pertama bagi Belanda dan Ukraina dengan dua pertandingan mereka sebelumnya merupakan laga persahabatan.
Baca Juga: Jadwal Euro 2020 Hari Ini - Inggris Vs Kroasia, Timnas Belanda Tantang Anak Asuh Shevchenko
Menurut catatan UEFA yang dikutip BolaSport.com, Oranje tak terkalahkan dalam dua pertemuan dengan The Blue-Yellow.
Kedua tim pertama kali bertemu di Stadion Feijenoord, Rotterdam, pada 24 Mei 2008 dengan Belanda sukses menaklukkan Ukraina tiga gol tanpa balas.
Kemenangan Belanda tercipta melalui gol dari Dirk Kuyt (menit ke-24), Klaas-Jan Huntelaar (38'), dan Ryan Babel (64').
Belanda dan Ukraina bertemu lagi untuk pertandingan persahabatan lainnya di Donbass Arena, Donetsk, pada 11 Agustus 2010.
Tim tamu saat itu memainkan pertandingan pertama mereka sejak kalah di final Piala Dunia 2010 dari Spanyol.
Mereka memimpin lebih dulu pada menit ke-73 melalui gol Jeremain Lens, tetapi Oleksandr Aliyev menyamakan kedudukan dua menit kemudian untuk Ukraina.
Baca Juga: Profil Tim EURO 2020: Belanda, Menanti Kebangkitan dan Cocokologi Juara
Adapun dalam pertemuan melawan Ukraina kali ini, Belanda berharap mengulangi satu-satunya pertandingan kandang mereka sebelumnya melawan Ukraina yang berakhir manis.
Sementara bagi Belanda pertandingan di kandang merupakan kenangan yang indah, hal tersebut berlaku sebaliknya untuk pelatih Ukraina saat ini, Andriy Shevchenko.
Andriy Shevchenko, yang masih berstatus sebagai pemain, tampil di kedua pertandingan sebelumnya antara Belanda dan Ukraina.
Dengan demikian, dia menjadi salah satu saksi kekalahan Ukraina dari Belanda saat bermain tandang.
Shevchenko bermain selama 66 menit sebelum ditarik keluar untuk digantikan Yevgen Seleznev.
Baca Juga: Berita EURO 2020 - Donny van de Beek Dicoret dari Timnas Belanda
Adapun eks pemain AC Milan itu mengakui bahwa Belanda kali ini cukup diuntungkan dengan bermain di kandang mereka sendiri.
"Mereka adalah tim yang sangat menarik dengan beberapa pemain hebat. Mereka dapat mengubah sistem dan selalu bermain sepak bola menyerang," tutur Sheva, dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA.
"Mereka memiliki keuntungan besar bermain di kandang dan merasakan dukungan dari penggemar mereka."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar