BOLASPORT.COM - Amarah Neymar mewarnai kemenangan timnas Brasil pada pertandingan pertama Copa America 2021.
Brasil mengawali perjuangan untuk mempertahankan gelar juara Copa America dengan menghadapi Venezuela dalam partai pembuka Grup B, Minggu (13/6/2021) atau Senin dini hari WIB.
Bermain di kandang sendiri, Estadio Nacional Mane Garrincha, tim Samba menyudahi perlawanan tamunya dengan skor 3-0.
Kontribusi gol Marquinhos, Neymar, dan Gabriel Barbosa memastikan tripoin perdana buat Brasil.
Baca Juga: Anak ABG Inggris Senilai Rp 501 Miliar Pecahkan Rekor Pemain Termuda Euro
Brasil unggul dalam setiap aspek pada pertandingan kali ini.
Dari segi penguasaan bola, mereka dominan lewat catatan 62 persen.
Brasil juga mendominasi penciptaan peluang dengan melepaskan 18 tembakan, sangat jomplang dibanding jumlah shot Venezuela (3).
Bahkan armada Tite mampu mengkreasi sembilan peluang pada babak pertama.
Kans pertama Brasil lahir dari diving header Eder Militao pada menit ke-10.
Upaya tersebut gagal menghasilkan gol karena sundulan sang bek hanya membuat bola melenceng tipis dari sasaran.
Memasuki menit ke-19, tembakan jarak jauh Danilo juga belum menjebol gawang Venezuela karena dipatahkan kiper Joel Graterol.
Serangan Brasil baru membuahkan gol pada menit ke-23 via kaki Marquinhos.
Bek Paris Saint-Germain itu membobol gawang Venezuela dengan sebuah sontekan dari situasi sepak pojok.
Jala gawang Venezuela kembali bergetar pada menit ke-25 setelah Richarlison berhasil memaksimalkan umpan silang Renan Lodi dari sisi kiri kotak penalti.
Namun, gol tersebut dianulir karena Richarlison dianggap berada dalam posisi offside saat menyambut bola.
Pertandingan sempat diwarnai insiden kecil pada menit ke-39. Bomber Brasil, Neymar, kesal setelah mendapat tendangan dari Luis Martinez saat keduanya berebut bola.
Wasit Esteban Ostojich langsung turun tangan untuk menenangkan kedua pemain.
Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama selesai.
Selepas turun minum, gelombang serangan Brasil berlanjut.
Neymar membuang peluang emas pada menit ke-52. Dirinya gagal mendorong bola kiriman Lucas Paqueta yang bergulir di mulut gawang Venezuela.
Padalah, dia dalam posisi sama sekali tak terjaga.
Might just have enough time to watch end of Brazil before getting ready for work????Neymar in form I see. pic.twitter.com/uoemLNoglB
— BlackManJapan (@BlackManJapan1) June 13, 2021
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Mau Jadi Pesepak Bola
Neymar membayar kesalahannya dengan mencetak gol penalti pada menit ke-64.
Brasil dipersilakan menendang dari titik putih menyusul pelanggaran terhadap Danilo.
Bikin gol saja tak cukup bagi Neymar.
Menginjak menit ke-89, dia berperan membidani gol ketiga Brasil.
Neymar mengirimkan umpan di kotak penalti yang kemudian didorong oleh Gabriel Barbosa ke dalam gawang dengan menggunakan dada.
Tak ada gol tambahan lagi hingga terdengar bunyi peluit tanda akhir pertandingan.
Hasil ini membawa Brasil ke puncak klasemen Grup B dengan tiga poin.
Sementara itu, Venezuela harus rela jadi juru kunci.
Brasil 2-0 Venezuela (Marquinhos 23', Neymar 64'-pen, Gabriel Barbosa 89')
Brasil: 1-Alisson, 2-Danilo, 4-Marquinhos, 14-Eder Militao, 16-Renan Lodi, 5-Casemiro, 8-Fred, 17-Lucas Paqueta, 10-Neymar, 9-Gabriel Jesus, 7-Richarlison
Pelatih: Tite
Venezuela: 12- Joel Graterol, 21-Alexander Gonzalez, 28-Luis Martinez, 27-Yohan Cumana, 14-Luis Del Pino, 5-Junior Moreno, 8-Francisco La Mantia, 24-Bernaldo Manzano, 13-Jose Martinez, 23-Cristian Casseres, Francisco Aristeguieta
Pelatih: Jose Peseiro
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar