Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2020 - Semangat Juara Liga Champions Coba Ditularkan Jorginho di Timnas Italia

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 14 Juni 2021 | 19:00 WIB
Momen Jorginho melawan timnas Turki dalam laga perdana timnas Italia di Grup A Euro 2020.
TWITTER.COM/CFCBLUES_COM
Momen Jorginho melawan timnas Turki dalam laga perdana timnas Italia di Grup A Euro 2020.

BOLASPORT.COM - Gelandang bertahan timnas Italia, Jorginho, mengaku jika dirinya mencoba menularkan semangat juara Liga Champions di dalam tubuh Gli Azzurri pada gelaran EURO 2020.

Timnas Italia sukses meraih kemenangan meyakinkan dalam laga perdana Grup A EURO 2020.

Bertanding melawan timnas Turki di Stadion Olimpico, Roma, Jumat (11/6/2021) atau Sabtu dini hari WIB, timnas Italia berhasil menuai kemenangan 3-0.

Berkat kemenangan itu, Italia mampu memuncaki klasemen sementara Grup A EURO 2020 dengan koleksi 3 poin.

Baca Juga: Copa America 2021 - Lionel Messi: Argentina Tak Pernah Bergantung pada Saya

Dalam pertandingan itu pula, kekuatan di lini serang dan kemampuan bertahan tampak menjadi senjata utama Italia pada pentas EURO 2020.

Hal itu dibuktikan dari total 24 tembakan yang dilepaskan ke arah gawang Turki dengan 8 tendangan tepat sasaran.

Dari segi penguasaan bola, Gli Azzurri berhasil meraih 63,4 persen dengan rerata operan sukses 87 persen.

Selain ditopang duet bek tengah senior, yakni Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini, kekuatan bertahan Italia juga berporos pada sosok Jorginho.

Baca Juga: EURO 2020 - Lewati Rekor Van der Sar, Eks Kiper AS Roma Sah Jadi Pemain Tertua Belanda

Jorginho, yang berposisi sebagai gelandang bertahan, mampu membuat tiga tekel sukses, empat intersep, dan enam kali sukses merebut bola dari penguasaan lawan.

Laga kontra Turki merupakan pertandingan debut bagi gelandang bertahan milik Chelsea tersebut di turnamen internasional.

Striekr timnas Italia, Lorenzo Insigne, melakukan selebrasi usai menjebol gawang timnas Turki dalam laga perdana Euro 2020.
TWITTER.COM/AZZURRI
Striekr timnas Italia, Lorenzo Insigne, melakukan selebrasi usai menjebol gawang timnas Turki dalam laga perdana Euro 2020.

Jorginho, yang lahir di Brasil, berhasil memenangi Liga Champions bersama Chelsea pada musim 2020-2021.

Dirinya berharap bisa mengangkat trofi lain terutama bersama tim nasional Italia.

Baca Juga: Copa America 2021 - Jago Kandang, Brasil Tak Terkalahkan Saat Main di Wilayahnya

Baginya, Chelsa dan Italia memiliki banyak kesamaan dari segi filosofi permainan dan semangat bertanding dari setiap individu.

"Memenangi gelar juara Liga Champions begitu luar biasa," kata Jorginho dikutip BolaSport.com dari Football Italia.

"Sulit menemukan kata-kata untuk menggambarkan perasaan tersebut."

"Saya memiliki lebih banyak keinginan untuk menang sekarang dan ingin merasakan hal yang sama dengan tim nasional."

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung EURO 2020 - Live Mola TV Spanyol Vs Swedia, Polandia Andalkan Tuah Lewandowski

"Timnas Italia mirip dengan Chelsea. Semua orang memiliki semangat dan keinginan untuk menang, mulai dari pemain yang lebih muda hingga senior."

"Semua orang ingin mencapai sesuatu yang penting bersama timnas Italia."

Gelandang bertahan timnas Italia yang bermain untuk Chelsea, Jorginho.
TWITTER.COM/CHELSEAINDIA
Gelandang bertahan timnas Italia yang bermain untuk Chelsea, Jorginho.

"Semua pemain tahu apa yang diinginkan pelatih, semua pemain bisa bermain di sistem kami."

"Yang paling penting adalah mentalitas, kemampuan menyerang, dan kemampuan mencari ruang," ujar Jorginho menambahkan.

Baca Juga: Hasil Copa America 2021 - Cuma Tipis, Kolombia Menang Berkat Gol Cantik

Setelah menghadapi Turki, Jorginho cs. bakal menjamu Swiss pada laga keduanya di Grup A.

Partai antara Italia dan Swiss bakal dihelat di Stadion Olimpico, Roma, Rabu (16/6/2021) atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Gli Azzurri kembali diunggulkan pada laga tersebut mengingat Swiss hanya mampu meraup hasil seri 1-1 pada laga perdana melawan Wales.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : football-italia.net
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Bersaing Jadi Top Scorer Liga Champions Asia, tapi Masih Kalah dari Penyerang Timnas Malaysia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136