BOLASPORT.COM - Eks pemain Barcelona, Cesc Fabregas, menginginkan akhir yang bahagia untuk Lionel Messi di Camp Nou.
Masa depan Lionel Messi di Barcelona masih belum jelas, sementara kontraknya akan berakhir hanya dalam hitungan hari.
Kontrak Messi di Barcelona bakal segera kedaluwarsa pada 16 hari mendatang atau tepatnya 30 Juni 2021.
Menurut laporan yang dilansir BolaSport.com dari Marca, pihak Barcelona melalui presiden mereka, Joan Laporta, sudah melakukan pembicaraan dengan ayah sekaligus agen Messi, Jorge.
Baca Juga: Copa America 2021: Jelang Lawan Cile, Lionel Messi Ngaku Khawatir Kena COVID-19
Joan Laporta bahkan menyebut pembicaraan dengan ayah Messi soal perpanjangan kontrak La Pulga tersebut telah berjalan dengan baik.
Kabar itu jelas memunculkan harapan bagi para penggemar Barcelona bahwa Messi akan bertahan di Camp Nou.
Harapan serupa juga dimiliki oleh mantan rekan setim Messi, Cesc Fabregas.
Cesc Fabregas menginginkan akhir yang bahagia untuk peraih enam Ballon d'Or itu di Barcelona.
Fabregas berteman dekat dengan Messi yang tumbuh bersamanya di akademi Barcelona, La Masia.
Namun, saat masih berada di skuad Barcelona U-17 pada 11 September 2003, Fabregas memutuskan untuk pindah ke Arsenal.
Berbeda dari Fabregas, Messi memilih untuk tetap setia di Camp Nou dan masuk tim senior Barcelona pada 1 Juli 2005.
Keduanya bertemu kembali di Barcelona setelah Fabregas didatangkan ke Camp Nou pada 15 Agustus 2011.
Baca Juga: Copa America 2021 - Lionel Messi: Argentina Tak Pernah Bergantung pada Saya
Kerja sama Messi dan Fabregas selama tiga tahun hingga 1 Juli 2014 menghasilkan enam gelar untuk raksasa Catalunya.
Akan tetapi, kebersamaan mereka harus berakhir lagi setelah Fabregas memutuskan hijrah ke Chelsea pada 1 Juli 2014 dan sejak 11 Januari 2019 memperkuat AS Monaco.
Kendati demikian, Fabregas masih memantau perkembangan mantan rekan setimnya itu.
Gelandang berusia 34 tahun ini pun berharap Messi memilih untuk bertahan di klub raksasa Catalunya.
Akan tetapi, dia juga mengatakan temannya itu perlu waktu untuk mempertimbangkan keputusan yang sangat pribadi.
Meskipun demikian, Fabregas percaya mantan klubnya berada di jalur yang benar untuk meyakinkan pemain legendaris itu untuk tetap bertahan.
"Saya tidak tahu apa yang akan dilakukan Leo, tetapi saya harap dia bertahan di klub," kata Fabregas, dikutip BolaSport.com dari Goal International.
"Ini adalah keputusan yang sangat pribadi. Mari kita lihat bagaimana perasaannya dan kita akan melihat apa yang terjadi."
Baca Juga: Sukses Salip Catatan Gol Lionel Messi, Kapten India Enggan Dibandingkan dengan La Pulga
"Saya ingin melihatnya bermain sepak bola di Barca selama bertahun-tahun lagi dan menjadi sukses karena dia pantas mendapatkannya setelah apa yang telah dia lakukan di klub."
"Saya sangat senang bahwa Joan Laporta adalah presidennya. Dia adalah seseorang dengan kepribadian besar."
"Dia tenang, dia tahu apa yang dia lakukan dan dia memiliki pengalaman. Saya sangat yakin dia akan membawa klub kembali ke tempatnya semula," tutur Fabregas mengakhiri.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Goal International |
Komentar