Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Copa America 2021 - Tak Cuma Cetak Gol via Messi, Argentina Harusnya Menang 5-1

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Selasa, 15 Juni 2021 | 18:45 WIB
Momen Lionel Messi melepaskan sepakan kaki kiri dari situasi tendangan bebas yang berujung gol dalam matchday pertama Grup A Copa America 2021 yang mempertemukan timnas Argentina dengan timnas Cile.
TWITTER.COM/COPAAMERICA
Momen Lionel Messi melepaskan sepakan kaki kiri dari situasi tendangan bebas yang berujung gol dalam matchday pertama Grup A Copa America 2021 yang mempertemukan timnas Argentina dengan timnas Cile.

BOLASPORT.COM - Kiper timnas Argentina, Emiliano Martinez, mengakui Tim Tango seharusnya bisa meraih kemenangan 5-1 atas timnas Cile dan tidak hanya mencetak gol via Lionel Messi.

Timnas Argentina bermain melawan timnas Cile dalam laga Grup A Copa America 2021, Senin (14/6/2021) waktu setempat.

Berduel di Stadion Nilton Santos, Goiania, timnas Argentina hanya sanggup bermain imbang 1-1 kontra timnas Cile.

Timnas Argentina memiliki penguasaan bola sebesar 49 persen pada laga tersebut, berbanding 51 persen yang dipegang timnas Cile.

Namun, dari segi peluang, Argentina tampil lebih superior dengan menciptakan 18 percobaan dengan lima tembakan menemui sasaran.

Baca Juga: Copa America 2021 - Pecundangi Cristiano Ronaldo, Lionel Messi Sah Jadi Raja Gol Tendangan Bebas

Sementara itu, Cile melepaskan lima tembakan dengan empat di antaranya mengarah ke gawang.

Argentina membuka keunggulan lebih dulu berkat gol Lionel Messi pada babak pertama, tepatnya menit ke-33.

Melalui situasi bola mati, Lionel Messi melepaskan tendangan bebas dengan kaki kiri yang melampaui pagar betis pemain timnas Cile.

Bola sepakan Lionel Messi meluncur ke sisi kiri atas gawang Cile yang dikawal kiper Claudio Bravo.

Bravo sudah berupaya maksimal menghentikan tendangan bebas Messi, tetapi usahanya gagal sehingga bola masuk ke dalam gawang.

Setelah unggul lewat gol Messi, Argentina justru kebobolan pada menit ke-57.

Argentina dihukum tendangan penalti usai Nicolas Tagliafico menjatuhkan Arturo Vidal di area terlarang.

Baca Juga: Copa America 2021 - Setelah 1672 Hari, Lionel Messi Akhirnya Cetak Gol Freekick untuk Argentina

Arturo Vidal, yang maju sebagai eksekutor, sebetulnya gagal menunaikan tugasnya dengan sempurna.

Sepakan Vidal ke arah kanan gawang Argentina mampu diblok oleh kiper Emiliano Martinez.

Tetapi, bola tepisan Emiliano Martinez membentur gawang dan memantul di area penalti Argentina.

Eduardo Vargas yang berada di dekat bola dengan sigap segera menyundul bola untuk menjebol gawang Tim Tango.

Dengan hasil ini, Argentina bertengger di posisi ke-2 klasemen sementara Grup A Copa America 2021 dengan meraup 1 poin.

Adapun Cile berada satu tangga di bawah Argentina dengan angka serupa.

Kiper Emiliano Martinez cukup kecewa dengan hasil imbang yang didapatkan Argentina.

Menurut Martinez, Argentina seharusnya bisa menang 5-1 jika rekan-rekannya tidak melewatkan peluang yang terjadi.

Baca Juga: Copa America 2021 - Gol Tendangan Bebas Lionel Messi Sia-sia, Pelatih Argentina Santai

"Kami memiliki enam atau tujuh peluang bersih dan kami melewatkannya," kata Martinez dikutip BolaSport.com dari ESPN.

"Cile mendapat hasil imbang yang bagus."

"Peluang yang kami buat hari ini seharusnya cukup untuk menang dengan skor 4 atau 5-1," ujar Martinez menambahkan.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN
REKOMENDASI HARI INI

Pesan Menohok untuk Vinicius: Kalau Ditekel Jangan Marah Dong

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136