BOLASPORT.COM - Pelatih Uni Emirat Arab (UEA) Bert van Marwijk mengungkapkan rasa bangga dengan penampilan pemainnya saat mengalahkan Vietnam.
UEA mengalahkan Vietnam dengan skor 3-2 pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia dan Piala Asia 2023 pada Selasa (15/6/2021).
Ali Salmin mencetak gol pembuka pada menit ke-32.
Gol yang memanfaatkan umpan Abdalla Ramadan itu membuat UEA unggul 0-1 atas Vietnam.
UEA menggandakan gol pada menit ke-40 melalui Ali Mabkhout.
Babak pertama berakhir dengan skor 2-0 untuk keunggulan UEA.
Baca Juga: Klub Malaysia Tidak Daftarkan Pemain Timnas Indonesia di Liga Champions Asia 2021
Pada babak kedua, UEA mencetak gol ketiga mereka melalui Mahmoud Al Hammadi pada menit ke-50.
Vietnam baru bisa mencetak gol pada menit ke-84 melalui Tien Linh Nguyen.
Gol kedua Vietnam dicetak oleh Minh Vuong Tran pada menit ke-90+3.
"Sejak awal saya katakan, itu tidak akan menjadi tugas yang mudah," kata Bert van Marwijk, dilansir BolaSport.com dari laman AFC.
"Kami harus memenangkan keempat pertandingn setelah memulai lagi kualifikasi, jadi saya sangat bangga dengan ti saya dan senang karena kami melakukannya, saya percaya tim ini memiliki masa depan yang baik.
"Di setiap pertandingan, para pemain melakukan yang terbaik dan kami terus meningkatkan permainan demi pertandingan.
Baca Juga: Tak Ambil Pusing Terkait Perubahan Nama AHHA PS Pati, Begini Kata PT LIB
"Mereka bermain sangat baik; persis seperti cara yang saya sukai dalam bermain dan membuat semua orang bangga," ujarnya.
Sebelumnya, UEA mengalahkan Malaysia (4-0), Thailand (3-1), dan timnas Indonesia (5-0).
"Kami bekerja sangat keras dalam enam bulan terakhir dan berhasil mencipatakan gaya kami sendiri, kami ingin terus berkembang dan menjadi yang terbaik di babak final," ujarnya.
UEA pun menjadi juara Grup G dan lolos ke babak berikutnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | THE-AFC.COM |
Komentar