BOLASPORT.COM - Republik Ceska terpaksa ditahan imbang Kroasia 1-1 dalam matchday kedua Grup D EURO 2020 di Stadion Hampden Park, Glasgow, Skotlandia pada Jumat (18/6/2021).
Patrik Schick mencetak gol ketiganya di Euro 2020 lewat sepakan penalti, sedangkan satu gol Kroasia diciptakan oleh Ivan Perisic.
Republik Ceska mengawali laga dari tendangan Patrik Schick, yang langsung ditandai dengan serangan pertama ke gawang Kroasia.
Serangan ini diawali dengan umpan Jakub Jankto ke kotak penalti, yang disapu oleh Sime Vrsaljko.
Bola justru jatuh ke kaki Vladimir Coufal, yang melepas sepakan keras tapi Domagoj Vida masih bisa melakukan blok.
Baca Juga: Resmi Gabung Persita, Ini Target Pemain Pinjaman Persib di Liga 1 2021
Pada menit ke-10, Kroasia mendapat tendangan bebas namun sepakan yang diambil Dejan Lovren hanya melambung tinggi di atas gawang Tomas Vaclik.
Republik Ceska kembali mendapat peluang pada menit ke-18.
Jakub Jankto melepas umpan yang diterima oleh Vladimir Coufal di tiang jauh.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | UEFA |
Komentar