Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berita EURO 2020 - Sergio Busquets Kembali ke Skuad Timnas Spanyol

By Adi Nugroho - Sabtu, 19 Juni 2021 | 14:00 WIB
Kapten timnas Spanyol, Sergio Busquets.
TWITTER.COM/SUPERSPORTTV
Kapten timnas Spanyol, Sergio Busquets.

BOLASPORT.COM - Gelandang timnas Spanyol, Sergio Busquets, telah pulih dan akan kembali masuk ke skuad La Furia Roja untuk laga melawan timnas Polandia.

Pada matchday 1 Grup E EURO 2020, timnas Spanyol yang memetik hasil imbang tanpa gol kala berhadapan dengan timnas Swedia tidak diperkuat oleh salah satu gelandang seniornya, Sergio Busquets.

Sergio Busquets sendiri absen dalam pertandingan yang dimainkan di Stadion La Cartuja, Seville, pada Selasa (15/6/2021) itu karena sedang menjalani karantina mandiri setelah terbukti positif COVID-19.

"RFEF dengan menyesal mengumumkan bahwa kapten Sergio Busquets mendapatkan hasil positif dalam tes PCR terakhir yang dilakukan pagi ini di kamp tim nasional di Las Rozas," bunyi pernyataan Federasi Sepak Bola Spanyol, RFEF, pada 6 Juni 2021.

Baca Juga: Berita EURO 2020 - Positif COVID-19, Sergio Busquets Terpaksa Tinggalkan Kamp Latihan Spanyol

"Sementara itu, anggota skuad lainnya semuanya dinyatakan negatif."

"Layanan medis Federasi telah mengambil semua tindakan yang diperlukan dalam kasus karakteristik ini sesuai dengan protokol yang ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan dan UEFA."

"Pesepak bola yang terpapar pun meninggalkan kamp dalam kendaraan medis," lanjut pernyataan tersebut.

Baca Juga: Copa America 2021 - Messi Gendong Argentina Sendirian, 5 Kali Dihajar Lawan

Setelah kurang lebih dua pekan menjalani karantina, Sergio Busquets pun akhirnya berstatus negatif COVID-19.

Pulihnya Sergio Busquets disambut apik oleh timnas Spanyol dan RFEF.

Sergio Busquets langsung dipanggil kembali untuk memperkuat timnas Spanyol yang bakal memainkan pertandingan keduanya di EURO 2020.

Baca Juga: Berita EURO 2020 - Hadapi Jerman, Bukan Cuma Cristiano Ronaldo yang Disiapkan Portugal

Pada Sabtu (19/6/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 02.00 WIB timnas Spanyol akan menghadapi timnas Polandia dalam matchday 2 Grup F di Stadion La Cartuja, Seville.

Kabar Sergio Busquets kembali masuk ke skuad timnas Spanyol pun dibenarkan oleh pelatih tim berjuluk La Furia Roja itu, Luis Enrique.

Luis Enrique tidak menjamin Sergio Busquets akan langsung bermain dalam laga kontra Polandia.

Baca Juga: Moto3 Jerman 2021 - Masih Tahap Belajar, Pembalap Indonesia Andi Gilang Cukup Puas

Akan tetapi, Luis Enrique memastikan bahwa gelandang yang menjabat kapten timnas Spanyol itu bakal masuk ke skuad pertandingan melawan timnas Polandia.

"Dia adalah bala bantuan yang sangat penting bagi semua orang, karena dia memiliki relevansi penting di lapangan dan dia adalah kaptennya," ujar Enrique seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.

"Dia telah berlatih sendirian di rumah, tetapi GPS yang dia bawa menunjukkan dia dalam kondisi sempurna."

Baca Juga: Belum Miliki Pelatih, Ini Alasan PSM Rekrut Pemain Asal Belanda

"Saya akan mengevaluasi dengan staf saya sejauh mana perkembangan kondisinya."

"Yang pasti, dia termasuk dalam skuad dan berita positifnya adalah dia kembali," kata Enrique menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Marca
REKOMENDASI HARI INI

Target Ketum PSSI Erick Thohir Buat Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X