BOLASPORT.COM - Salah satu mantan pemain Persija Jakarta ini menyatakan secara terbuka dirinya siap gabung ke klub Gading Marten yakni tim Liga 3 Persikota Tangerang.
Eks pilar Persija Jakarta yang ingin merapat ke tim milik Gading Marten tersebut yakni Rizky Darmawan.
Jauh sebelum menyatakan minatnya gabung ke klub kepunyaan Gading Marten, Rizky Darmawan diketahui sempat membela Persija Jakarta baik itu tim junior maupun senior.
Rizky Darmawan pernah memperkuat tim junior Persija Jakarta U-21 pada musim 2011-2012.
Kesempatan masuk tim senior Persija Jakarta baru didapatkan oleh Rizky ketika memasuki musim 2016.
Di tim senior Persija Jakarta, mantan kiper Persitara Jakarta Utara tersebut bertahan kurang lebih tiga musim.
Baca Juga: Syarat Wajib Diego Michiels Jika Mau Perpanjang Kontrak di Arema FC
Selama tiga musim tersebut, Rizky Darmawan mampu meraih tiga gelar bersama Persija.
Tiga titel tersebut yakni Boost Sport Super Fix Cup 2018, Piala Presiden 2018, dan Liga 1 2018.
Baca Juga: Bek Wolves Ini Bimbang Bela Timnas Indonesia atau Timnas Belanda
Sayangnya, pada musim 2019 karier sepak bola Rizky dengan Persija berakhir.
Pada 2019, penjaga gawang berpostur 180 cm tersebut bergabung ke klub Liga 2 bersama Mitra Kukar.
Sempat membela Sulut United di Liga 2 2020, kini Rizky Darmawan berkostum dengan tim Liga 2 lainnya yakni Sriwijaya FC.
Baca Juga: Dipukul Bek Bali United, Pemain Persis Delvin Rumbino Buka Suara
Belum dimulainya Liga 2 2021, Rizky justru saat ini dikabarkan tertarik untuk merapat ke tim Liga 3, Persikota Tangerang.
Minatnya ke Persikota itu disampaikan kiper berumur 27 tahun tersebut ketika berinteraksi dengan Gading Marten di Instagram.
Seperti diketahui, Gading belum lama ini baru saja mengakuisisi Persikota Tangerang.
Baca Juga: Alasan JDT Tak Bawa Syahrian Abimanyu Cs di Liga Champions Asia 2021
Rizky Darmawan mulai berinteraksi soal minat gabung Persikota ketika Gading Marten mengunggah tekadnya lewat Instagram, 16 Juni 2021.
"Bayi ajaib (julukan Persikota Tangerang) siap merangkak, berjalan, berlari, dan melompat lebih tinggi," tulis Gading Marten seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram-nya.
Postingan Gading Marten itu pun mendapatkan banyak komentar dari netizen termasuk salah satunya Rizky Darmawan.
Baca Juga: Jalani Tahun ke-4 di Liga Thailand, Begini Kesan Bek Timnas Indonesia
Rizky memberikan komentar dengan ucapan positif kepada Gading.
"Sukses abang ku (Gading Marten)," tulis Rizky Darmawan dalam kolom komentar Instagram Gading Marten.
Gading Marten pun mengucapkan terima kasih atas ucapan baik dari Rizky Darmawan.
Baca Juga: Kabar Buruk bagi Arema FC Jelang Bersaing di Piala Wali Kota Solo 2021
Tak disangka-sangka, Rizky juga kembali membalas ucapan Gading tersebut disertai dengan minatnya gabung ke Persikota Tangerang.
"Terima kasih kakak (Rizky Darmawan)," balas Gading Marten.
"Sama-sama abang ku (Gading). (Saya) siap merapat," tulis Rizky Darmawan atas balasan Gading.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Instagram/@gadiiing |
Komentar