Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristiano Ronaldo Pakai Trik Sentuh Bola 2 Kali, Antonio Ruediger Linglung di EURO 2020

By Septian Tambunan - Minggu, 20 Juni 2021 | 07:32 WIB
Megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, memakai trik sentuh bola dua kali, Antonio Ruediger linglung di EURO 2020.
SPORTTV1
Megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, memakai trik sentuh bola dua kali, Antonio Ruediger linglung di EURO 2020.

BOLASPORT.COM - Megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, memakai trik sentuh bola dua kali, Antonio Ruediger linglung di EURO 2020.

Cristiano Ronaldo kembali menunjukkan kemampuan individu ketika membela timnas Portugal melakoni laga Grup F EURO 2020 kontra timnas Jerman di Stadion Football Arena, Sabtu (19/6/2021).

Pertandingan di kandang Jerman ini dimenangi Der Panzer dengan skor 4-2.

Baca Juga: Hasil Lengkap EURO 2020 - Portugal Kalah, Cristiano Ronaldo Marah 4 Pemain Jerman Minum Coca-Cola

Dua gol Portugal diceploskan oleh Cristiano Ronaldo (menit ke-15) dan Diogo Jota (67').

Adapun dua gol pertama Jerman berasal dari blunder Ruben Dias (35') dan Raphael Guerreiro (39') yang menyarangkan bola ke gawang sendiri.

Para pemain timnas Portugal merayakan gol Cristiano Ronaldo ke gawang timnas Jerman dalam laga Grup F EURO 2020 di Stadion Football Arena, Sabtu (19/6/2021).
TWITTER.COM/EURO2020
Para pemain timnas Portugal merayakan gol Cristiano Ronaldo ke gawang timnas Jerman dalam laga Grup F EURO 2020 di Stadion Football Arena, Sabtu (19/6/2021).

Dua gol Jerman berikutnya digelontorkan Kai Havertz (51') dan Robin Gosens (60').

Meski Portugal keok di tangan Jerman, Cristiano Ronaldo masih mampu menyita perhatian dengan mempermalukan Antonio Ruediger.

Cristiano Ronaldo mengecoh bek tengah Jerman, Antonio Ruediger, pada menit ke-22.

Awalnya, Ronaldo dan Ruediger mengejar bola ke arah yang sama.

Baca Juga: Bobol Jerman dengan Mudah, Cristiano Ronaldo Cetak Sejarah di EURO 2020

Lalu Ronaldo lebih cepat dan langsung mengangkat bola menggunakan kaki kanannya.

Bola tersebut melewati kepala Ruediger.

Megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, mencetak gol ke gawang timnas Jerman dalam laga Grup F EURO 2020 di Stadion Football Arena, Sabtu (19/6/2021).
TWITTER.COM/TIMELINECR7
Megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, mencetak gol ke gawang timnas Jerman dalam laga Grup F EURO 2020 di Stadion Football Arena, Sabtu (19/6/2021).

Cristiano Ronaldo kemudian mengarahkan kedua telapak tangannya ke bawah bola seolah meminta si kulit bulat turun.

Tak mau terkecoh kembali, Antonio Ruediger sampai memegang perut Ronaldo.

Namun, Ruediger lagi-lagi tak bisa berbuat banyak.

Pasalnya, Ronaldo melakukan sentuhan kedua dengan operan back-heel ke Bruno Fernandes yang membuat Ruediger linglung.

Baca Juga: Man of the Match EURO 2020 - Robin Gosens, Anak Kemarin Sore yang Kirim Cristiano Ronaldo dkk ke Papan Bawah Klasemen

Terlepas dari kegagalan merebut bola dari Cristiano Ronaldo, Antonio Ruediger boleh tersenyum karena membuat timnas Portugal tak bisa menyamai pencapaian timnas Spanyol.

Dikutip BolaSport.com dari Opta Joao, Portugal berpeluang menjadi tim kedua yang berstatus juara bertahan EURO dengan berhasil meraih kemenangan dalam dua pertandingan perdana di Piala Eropa.

Ternyata, Portugal belum bisa mengikuti jejak Spanyol.

La Furia Roja masih menjadi satu-satunya juara bertahan EURO yang sukses menggapai kemenangan dalam dua partai perdana Piala Eropa.

Timnas Spanyol melakukannya pada EURO 2016 setelah menjadi kampiun pada Piala Eropa 2012.

Baca Juga: Pernah Ditolak Cristiano Ronaldo Saat Minta Kaus, Robin Gosens Kapok dan Bangga Bobol Portugal

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : twitter.com/optajoao
REKOMENDASI HARI INI

Ketua SAFF Gerah Usai Arab Saudi Kalah dari Timnas Indonesia, Harus Ngegas Demi Lolos ke Piala Dunia 2026

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136