BOLASPORT.COM - Persib Bandung baru saja melengkapi slot pemain asing dengan mendatangkan gelandang asal Palestina, Mohammed Bassim Rashid.
Bassim Rashid secara resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar pada 17 Juni 2021.
Pemain berusia 25 tahun itu direkrut Persib dengan status bebas transfer.
Sebelum bergabung, ia terakhir kali membela klub Liga Arab Saudi, Al-Jeel.
Baca Juga: Tim Liga 3 Jadi Sorotan Usai Lakukan Penandatanganan Akuisisi di Minimarket
Bassim Rashid bakal menggantikan peran Farshad Noor yang didepak karena tidak sesuai ekspektasi.
Hadirnya Bassim Rashid tentu membuat persaingan merebut tempat di tim inti semakin ketat.
Saat ini Maung Bandung diisi sejumlah gelandang yang cukup mumpuni.
Mereka di antaranya Dedi Kusnandar, Beckham Putra, Ardi Maulana, Gian Zola, hingga Abdul Aziz.
Baca Juga: Alasan PSM Makassar Tak Mau Tergesa-gesa Mencari Bek Asing
Menanggapi sengitnya persaingan di tim utama, Abdul Aziz meresponnya dengan santai.
Ia justru menilai kedatangan Bassim Rashid bisa membantu Persib meraih target juara musim ini.
"Bagus buat tim dan bagus buat saling melengkapi di dalam tim. Kita bersaing secara sehat di tim dan saling bahu-membahu di posisi gelandang untuk memperkuat tim," kata Aziz dikutip dari Kompas.com.
"Sehingga tim semakin kuat, khususnya dari posisi gelandang," imbuhnya.
Baca Juga: AHHA PS Pati Gaet Pemain Naturalisasi Kelahiran Nigeria
Adapun saat ini Abdul Aziz tengah berkutat memulihkan cedera yang didapat saat leg pertama final Piala Menpora 2021.
Gelandang asli Kota Kembang ini mengatakan, kondisinya saat ini mulai berangsur membaik.
Hanya saja, ia belum bisa dipastikan dapat bermain di ajang Piala Wali Kota Solo pekan depan.
"Alhamdulillah, setiap harinya ada kemajuan. Mudah-mudahan bisa cepat bergabung latihan sama teman-teman yang lain," kata Aziz.
Jebolan diklat Persib ini juga enggan memikirkan peluangnya tampil di Piala Wali Kota Solo.
Baginya yang terpenting proses pemulihan cedera berjalan sesuai harapan agar bisa merumput di Liga 1 2021.
"Minta doanya, mudah-mudahan bisa cepat sembuh dan ikut turnamen Piala Wali Kota Solo meski kesempatan buat main kecil. Terpenting, saya sembuh dulu dari cedera," pungkas Aziz.
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | kompas |
Komentar