Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Menang di Trek Favorit, Marc Marquez Kini Hadapi Tantangan Sulit

By Muhamad Husein - Rabu, 23 Juni 2021 | 09:45 WIB
Pembalap Repsol Honda,  Marc Marquez, merayakan kemenangan di seri kedelapan MotoGP Jerman 2021, Minggu (20/6/2021).
TWITTER.COM/ELDEPORTIVOLT
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, merayakan kemenangan di seri kedelapan MotoGP Jerman 2021, Minggu (20/6/2021).

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, tidak ingin terlalu lama terlena euforia usai meraih kemenangan perdana pada kejuaraan MotoGP 2021.

Marc Marquez sukses memutus puasa kemenangan Honda yang sudah satu tahun lebih tidak pernah meraih podium.

Cedera patah lengan tangan kanan yang belum pulih total membuat Marc Marquez tampil kurang optimal. 

Hal ini terlihat dari penampilan comeback Marquez di MotoGP Portugal hingga MotoGP Catalunya. 

Baca Juga: Yamaha Tunjukkan Tanda-tanda Jadi Honda 2,0 pada MotoGP 2021

Dia mengaku kesulitan menampilkan performa yang maksimal karena masih terdapat nyeri yang membuat dirinya beradaptasi lagi dengan motor balap RC213V. 

Peluang meminimalisir rasa nyeri lalu datang saat balapan seri kesembilan MotoGP Jerman.

Pasalnya Sachsenring dikenal sebagai trek yang memiliki tikungan yang didominasi sebelah kiri.

Maka dari itu, Marquez optimistis bisa meminimalisir rasa nyeri pada lengan untuk menembus lima besar. 

Baca Juga: Usai Marc Marquez Menang, Honda Bakal Masih Alami Pasang Surut

Memulai balapan dari barisan kedua, pembalap berjuluk The Baby Alien itu malah melampaui target yang ditetapkan. 

Dia sukses mencapai menjadi pembalap yang mencapai garis finis pertama setelah merebut posisi terdepan sejak awal balapan.

Hasil yang didapatkan membuat Marquez juga melanjutkan rekor di Sachsenring dengan meraih delapan kemenangan beruntun di kelas utama MotoGP.

Meski telah sukses melepaskan Honda dari keterpurukan, Marquez kini dihadapkan tantangan sulit ke depan di balapan seri kesembilan MotoGP Belanda 2021. 

Baca Juga: Ada Mick Doohan di Balik Kemenangan Marc Marquez di Sachsenring

Pembalap asal Spanyol tersebut mengaku ingin melanjutkan hasil positif pekan lalu ke Sirkuit Assen, Belanda. 

"Saya senang sehari setelah di Sachsenring bersama tim, keluarga, teman, dan orang-orang yang membantu saya (meraih kemenangan)," kata Marquez, dikutip BolaSport.com dari GPone.com.

"Tapi sekarang saya harus bersiap-siap dan fokus untuk Assen lagi."

"Pada masa lalu, saya punya catatan bagus, tapi sekarang situasinya berbeda tentunya."

"Tampaknya akan lebih dingin dan hujan di sana, jadi saya harus bekerja keras untuk meningkat dan melihat hasil yang akan saya dapatkan," ujar Marquez.

Baca Juga: Dominan di Sachsenring, Marc Marquez Versi Alien Sudah Kembali?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : GPOne.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Oppa Korea Pecah Telur, Bayern Muenchen Bungkam 10 Pemain PSG

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136