BOLASPORT.COM - Petarung seni bela diri campuran (MMA), Conor McGregor, disebut akan segera kehilangan pamornya di UFC.
Pernyataan ini diutarakan oleh manajer Khabib Nurmagomedov, Ali Abdelaziz, yang merupakan musuh bebuyutan Conor McGregor.
Ali Abdelaziz mengatakan karier Conor McGregor tak akan lama lagi hancur karena kalah dari Dustin Poirier dalam duel trilogi pada 10 Juli mendatang.
McGregor tengah berada dalam tren buruk setelah cuma menang satu kali dalam tiga laga terakhir yang dilakoninya sejak 2018.
Baca Juga: Conor McGregor Bisa Kalah Lagi dari Dustin Poirier pada UFC 264
"McGregor mungkin akan kalah lagi, karena dia orang yang mudah menyerah," kata Abdelaziz dalam podcast Hotboxin', dikutip dari Thesun.co.uk
Abdelaziz mengibaratkan McGregor sebagai pelacur kelas kakap karena cuma dimanfaatkan petarung lain untuk menaikkan pamor di UFC.
McGregor sendiri merupakan petarung paling tenar yang dimiliki UFC. Partisipasi McGregor bisa dibilang memberi jaminan sukses dalam sebuah event.
"Sekarang orang-orang ingin berkencan dengannya dan berkata, 'Hei, saya punya gadis cantik bersama saya'," sambung Abdelaziz.
Baca Juga: Poirier Pakai Taktik Tebang Pohon Lagi Saat Hadapi McGregor pada UFC 264
"Artinya mereka menghadapi McGregor untuk mendapatkan pengaruh. Namun, mereka tidak mengerti, Conor belum pernah menang dalam tiga tahun terakhir."
Abdelaziz menyindir bahwa McGregor akan habis. Pamornya akan turun dengan cuma melakoni laga selebritas pada masa mendatang.
"Anda menghasilkan uang ketika melawan Conor McGregor, karena dia menarik. Tapi sampai kapan hal seperti ini akan bertahan?" kata Abdelaziz.
"Dia dan Dustin Poirier, saya suka Dustin, tetapi keduanya terlihat buruk (pada pertandingan kedua)."
"Sensasi McGregor berakhir. McGregor akan melawan Jake Paul, keluarga Kardashians, itulah yang sedang terjadi," ucap Abdelaziz lagi.
Baca Juga: Conor McGregor Cuma Tahan Semenit Jika Lawan Legenda Tinju Oscar De La Hoya
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Thesun.co.uk |
Komentar