BOLASPORT.COM - Kesepakatan antara Ducati dan tim VR46 melengkapi daftar tim yang akan berlomba pada MotoGP 2022. Pertanyaan berikutnya, siapa saja pembalapnya.
Gambaran peta persaingan pada MotoGP 2022 makin jelas dengan kompletnya daftar tim yang akan berlomba beserta motor yang digunakan.
VR46, tim besutan Valentino Rossi, menegaskan partisipasi mereka dengan kesepakatan bersama Ducati yang diumumkan pada Kamis (25/6/2021).
Ducati akan menjadi pemasok motor bagi tim VR46 dengan kontrak berdurasi tiga tahun hingga 2024.
Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Belanda 2021 - Dua Pesakitan Pimpin Catatan Waktu
Kesepakatan dengan VR46 membuat Ducati menjadi pabrikan paling gemuk pada MotoGP 2022.
Ducati akan menurunkan delapan motor di lintasan musim depan, sepertiga dari jumlah kontestan reguler, dengan rincian 1 tim pabrikan dan 3 tim satelit.
Yamaha, KTM, dan Honda masing-masing akan memiliki satu tim satelit.
Adapun Suzuki masih fokus dengan tim pabrikan mereka saja. Setali tiga uang, Aprilia juga mengalami situasi serupa setelah sempar bernegosiasi dengan Gresini dan VR46.
Baca Juga: Johann Zarco Sebut Valentino Rossi Bakal Memelesat Jika Gabung Ducati
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Berbagai Sumber |
Komentar