BOLASPORT.COM - Menjelang duel melawan timnas Austria, bek timnas Italia, Giovanni Di Lorenzo, menegaskan bahwa Gli Azzurri sama sekali belum meraih apa pun di EURO 2020.
Timnas Italia bakal mengawali perjalanan mereka di fase gugur EURO 2020 dengan menghadapi timnas Austria.
Timnas Italia dipertemukan dengan timnas Austria di mana Gli Azzurri punya status sebagai juara Grup A sementara sang lawan lolos sebagai runner-up Grup C EURO 2020.
Duel antara Italia dan Austria di babak 16 besar EURO 2020 bakal berlangsung di Stadion Wembley, London, Sabtu (26/6/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 02.00 WIB.
Baca Juga: Babak 16 Besar EURO 2020 - Belanda vs Republik Ceska, Wijnaldum Enggan Anggap Remeh Lawan
Gli Azzurri turut menjadi salah satu tim yang difavoritkan menjuarai EURO 2020.
Penampilan impresif pasukan Roberto Mancini di fase grup menjadi tolok ukurnya.
Mereka sukses menorehkan 3 kemenangan dari tiga pertandingan tanpa kebobolan gol.
Italia juga menjadi tim pertama di EURO 2020 yang memastikan diri lolos ke babak 16 besar.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | football-italia.net |
Komentar