Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Belanda 2021 - Alami Crash Besar, Marc Marquez Hampir Trauma

By Muhamad Husein - Sabtu, 26 Juni 2021 | 14:10 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, berbicara kepada kru ketika menjalani tes privat di Sirkuit Catalunya, Spanyol, 16 Maret 2021.
HONDA RACING CORPORATION
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, berbicara kepada kru ketika menjalani tes privat di Sirkuit Catalunya, Spanyol, 16 Maret 2021.

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, hampir trauma usai mengalami crash besar saat latihan bebas (free practice/FP) hari pertama MotoGP Belanda 2021.

Marc Marquez sebelumnya mengalami kecelakaan highside saat menjalani sesi FP2 di Siruit Assen, Jumat (25/6/2021). 

Kecelakaan itu menimpa Marc Marquez saat mencoba melewati tikungan 11 pada menit ke-12. 

Dia terlempar dari motor balap RC213V miliknya hingga terguling ke area gravel dengan kondisi selamat.

Baca Juga: MotoGP Belanda 2021 - Jatuh Lagi, Marquez Tuntut Honda agar Merasa Lebih Aman

Namun begitu, Marquez tetap saja mengulangi sejarah kelam catatan kecelakaan besar yang menimpanya musim lalu. 

Saat itu, Marquez juga mengalami crash besar yang membuatnya cedera patah lengan tangan kanan. 

Pembalap berjuluk The Baby Alien itu akhirnya baru bisa balapan lagi setelah menjalani tiga kali operasi dan pemulihan selama satu tahun lebih.

"Saya tidak pernah melihat jatuh seperti itu lagi sejak Jerez (musim lalu)," kata Marquez, dikutip BolaSport.com dari Motosan.es.

Baca Juga: Marc Marquez: Pembalap Pabrikan dan Satelit Punya Kesempatan Sama untuk Menangi Balapan

"Sejak pertama kali naik motor lagi, dokter mengatakan ada kemungkinan bahwa akan patah seperti lengan lainnya."

"Begitu tiba di Portugal, dia memberi tahu saya, saya akan kekurangan kekuatan, akan merasa tidak nyaman, semuanya, tetapi tingkat tulang dengan pelat sama kakunya dengan yang lain."

"Memang benar tulang belum terkonsolidasi di dalam, tetapi pelat itu menahan dengan baik," sambung Marquez.

Kecelakaan yang terjadi lalu diakui Marquez hampir saja membuatnya trauma karena pernah mengalami crash besar sebelumnya.

Baca Juga: MotoGP Belanda 2021 - Marquez Siap Menderita demi Raih Hasil Positif

Adapun begitu, dia bersyukur bisa selamat dan keluar tanpa cedera serius setelah kecelakaan highside.

"Saat ini, saya keluar tanpa cedera, yang merupakan hal penting," ujar pembalap asal Spanyol tersebut.

"Ini melegakan, saya tidak pernah menginginkannya, dan mendapatkan cedera lainnya sekarang."

"Saya bahkan tidak ingin memikirkan (kecelakaan) itu lagi," ucap Marquez lagi.

Baca Juga: Marc Marquez Gembira Ada 2 Balapan Beruntun di Trek Balap Favoritnya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motosan.es
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 Terapkan VAR, Media Vietnam Khawatir Pemain Tetap Brutal hingga Berujung Kerugian

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X